Senin, Mei 6, 2024

PMI Bengkulu Belum Penuhi Target Kantong Darah

Ilustrasi/Istimewa
Ilustrasi/Istimewa

kupasbengkulu.com – Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Bengkulu menargetkan akan mampu memenuhi persediaan 10 ribu kantong darah, bagi masyarakat Bengkulu.

Dijelaskan Ketua PMI Provinsi Bengkulu FA Syukur Alwi, sejauh ini PMI sudah mengupayakan cara dalam melakukan tindakan untuk memenuhi target persediaan kantong darah.

” Tim kita selalu berusaha agar target 10 ribu kantong darah tersebut bisa terpenuhi,” kata Syukur, Jumat (23/05/2014).

Ditambahkannya, untuk saat ini PMI telah menurunkan tim dan armada khusus donor darah ke beberapa titik, seperti perguruan tinggi, pasar, tempat-tempat strategis dan pusat perekonomian.

Namun demikian, kata Syukur, sampai saat ini hasil dari tim PMI tersebut diakui belum bisa memenuhi kebutuhan darah yang ada, sedangkan kebutuhan darah masyarakat Bengkulu per hari capai 140 kantong, hanya mampu dipenuhi sekitar 80 persen.

” Per harinya tim kita hanya mampu sediakan 3 sampai 5 kantong saja, tetapi PMI tidak menyerah akan selalu berusaha penuhi target untuk Bengkulu,” ujarnya.(yee)

Related

Wabup Rifa’i Tajuddin Apresiasi Pengurus HIMPAUDI Bengkulu Selatan

Wabup Rifa’i Tajuddin Apresiasi Pengurus HIMPAUDI Bengkulu Selatan ...

Gubernur Rohidin Puji Suku Rejang: Terbesar di Bengkulu, Miliki Aksara Sendiri

Gubernur Rohidin Puji Suku Rejang: Terbesar di Bengkulu, Miliki...

Pemdes Tebing Kandang Tetapkan Realisasi DD 2024 untuk Program Bedah Rumah

Pemdes Tebing Kandang Tetapkan Realisasi DD 2024 untuk Program...

LHKP PWM Bengkulu Launching Program “100 KadesMu”

LHKP PWM Bengkulu Launching Program “100 KadesMu” ...

Pimpin IMI Rejang Lebong, Yayan Siap Bangun Daerah Melalui Dunia Otomotif

Pimpin IMI Rejang Lebong, Yayan Siap Bangun Daerah Melalui...