Jumat, Mei 3, 2024

Mengenal Sosok Ketum Yayasan Corien Center

gambar miswari
Miswari Swasono

kupasbengkulu.com – Dimana ada kemauan, disana ada jalan itu sepenggal pepatah yang dapat mengisahkan sosok Miswari Swasono. Siapa dia? Dia merupakan Ketua Umum (Ketum) Yayasan Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) Corien Center.

Kesuksesan yang diraih oleh perempuan kelahiran, 5 Agustus 1959 ini. Mulai meniti kariernya sejak nol. Pasalnya, dengan kemauan tinggi yang ditanam dalam dirinya mampu meruabh takdir menjadi kenyataan. Sebab, sosok wanita ini sadar jika dirinya dahulu hanya berpendidikan minim dari lulusan SMKK.

Namun, pendidikan tersebut tidak membuat dirinya menjadi menyerah begitu saja. Keterbatasan itu membuat dirinya menjadi bangkit, dengan mengikuti berbagai kursus, pelatihan, seminar dan rajin membaca. Tidak hanya itu, dirinya juga menanamkan rasa ingin tahu yang tinggi, sehingga mamapu memposisikan diri terhadap perkembangan yang terjadi.

Istri dari Swasono ini, juga mengikuti berbagai kursus kecantikan terkemuka. Seperti, kursus penataan adar bermacam daerah, kurus jurnalistik serta keterampilan wanita lainnya. Pengembangan diri, ibu dari Corien Akwari ini, juga dilakukan dengan cara mengikuti pelatihan nasional. Mulai dari, kepemimpinan wanita nasional, peningkatan kualitas diri pelatihan keprofesionalan, pelatihan kepemimpinan organisasi wanita, pelatihan kejenderan serta pelatihan lainnya.

Dengan berbagai pengalaman yang dimiliki, ibu dari tiga orang anak ini, berhasil meraih berbagai prestasi. Pretasi itu diraih, anak dari pasangan Suami Istri (Pasutri), Anwar Jidin (Alm) dan Rumaniah ini, sejak tahun 1983, seperti penerimaan penghargaan Kharisma Kartini, penghargaan Cultural Award.

Prestasi lainnya, juara tata rias kecantikan tingkat nasional, juara tingkat nasional ‘Merias Diri Sendiri’, juara Design aksesoroies dan penerima anugrah Doktor honouris causa menulis buku ‘Pengembangan Pribadi motivasi diri, serta prestasi lainnya.

Atas prestasi, pengalaman dan pendidikan yang ia geluti selama ini, sosok ibu dari Presty Larasati ini telah memetik hasilnya. Hal ini ditandai dengan menjadi pimpinan umum Lembaga Pengembangan SDM Corien Center, dengan berbagai divisi. Mulai dari Divisi Psikologi, Divisi pengembangan pribadi, Divisi pelatihan berbagia tes, serta jabatan lainnya sesuai dengan potensi yang dimilikinya selama ini.(ae3)

Related

Bupati Sapuan Apresiasi Kemajuan Pembangunan Sutet 150 KV

Bupati Sapuan Apresiasi Kemajuan Pembangunan Sutet 150 KV ...

Atasi Kemiskinan Ekstrem, Pemdes Air Kasai Salurkan BLT-DD Tahap I

Atasi Kemiskinan Ekstrem, Pemdes Air Kasai Salurkan BLT-DD Tahap...

10 Kecamatan di Seluma Butuh Panwascam untuk Pilkada 2024, Ini Persyaratannya

10 Kecamatan di Seluma Butuh Panwascam untuk Pilkada 2024,...

Pemdes Kampung Dalam Bagikan BLT April-Mei

Pemdes Kampung Dalam Bagikan BLT April-Mei ...

Dibutuhkan 606 PPS untuk Pilkada Seluma 2024, Ini Syarat Pendaftarannya

Dibutuhkan 606 PPS untuk Pilkada Seluma 2024, Ini Syarat...