Minggu, Juli 6, 2025

HUT Bhayangkara ke-79 Usung Tema Polri untuk Masyarakat

Bengkulu InteraktifPT. Interaktif Media Siber. All Rights Reserved.Bengkulu Interaktif 2016 - Bengkulu Interaktif.Contact InformationHead Office:Jalan Batanghari No. 15, Komp. PU Pracetak, Tanah Patah,...
BerandaDAERAHBENGKULU TENGAHEvolusi Otak Gagal, Kepala Anak Ini Terus Mengecil

Evolusi Otak Gagal, Kepala Anak Ini Terus Mengecil

Istiharah dipeluk ibundanya, Sumiati
Istiharah dipeluk ibundanya, Sumiati

kupasbengkulu.com – Miris melihat keadaan Istiharah (13) bocah penderita Microchephalus. Anak kedua pasangan Sumarno dan Sumiati, warga Desa Jumat Kecamatan Talang Empat, Kabupaten Bengkulu Tengah ini harus terkulai lemah akibat kepalanya yang saban hari terus mengecil.

Berdasar kajian medis, penyakit anak malang ini disebabkan gagalnya evolusi otak karena mutasi salah satu gen diotaknya.

Istiharah diketahui sudah menderita penyakit ini sejak lahir. Pihak dokter menyatakan tidak ada cara untuk mengobati penyakit ini, apalagi mengembalikan kepalanya keposisi normal.

“Kata dokter, sangat sulit untuk mengobati penyakit ini, bahkan hampir tidak mungkin,”jelas Sumiati, ibunda Istiharah.

Dalam kegiatan bulan gotong royong di Desa Jumat, Istiharah mendapat bantuan dari Pemkab setempat. Ibunda Istiharah menyatakan, uang bantuan tersebut akan digunakan sebagai biaya perawatan anaknya.

“Bantuan dari pemerintah ini akan kami gunakan sebagai biaya perawatan dan membeli obat-obatan untuknya (istiharah-red),”pungkas Sumiati.

Hingga saat ini, Istiharah hanya terkulai lemah di rumah setiap harinya. Keadaan ekonomi keluarganya yang sulit juga membuat perawatan Istiharah tidak berlangsung sempurna. Uluran tangan dari dermawan benar-benar diharapkan, demi Istiharah dapat tetap beraktifitas sehari-hari. (vai)