Kamis, Maret 28, 2024

Jadi Kader Partai, NIP Tiga CPNS Bengkulu Tengah Bermasalah

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Bengkulu tengah Hasan Basri
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Bengkulu tengah Hasan Basri

kupasbengkulu.com – Dari 50 lulusan CPNS kabupaten Bengkulu Tengah,  terdapat 3 diantaranya masih tersangkut Nomor Induk Kepegawaian (NIP). Sementara ke 47 lainnya akan segera keluar dalam waktu dekat, tergantung keputusan Pemerintah Kabupaten.

Hal ini dikemukakan langsung oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Bengkulu tengah Hasan Basri pada kupasbengkulu.com.
Dijelaskan Hasan, ketiga lulusan CPNS ini terbentur beberapa masalah. Diantaranya, terkait ijazah, akta 4, pernah terkait Partai politik, berkas yang masih kurang lengkap, serta identitas diri. Namun, NIP yang bersangkutan akan segera diproses apabila seluruh permasalahan telah selesai diproses. Termasuk, bila tercatat pernah ikut parpol. Bila benar tidak terkait lagi, dibuktikan dengan surat pernyataan, bisa jadi NIP tersebut bisa diproses kembali.

“Selesaikan seluruh yang  menyangkut, baru bisa kembali diproses,” jelas Hasan.

Selanjutnya, bila berkas tak kunjung kelar, maka NIP tadi kembali dipertimbangkan. Termasuk ijazah yang bermasalah, akta 4 yang bermasalah dan lain-lain. “Bila tidak kunjung selesai, bisa jadi calon yang tidak lulus dengan urutan dibawah bisa diluluskan,” pungkas Hasan. (vai)

Related

Komisi IV DPR RI Dukung Pemprov Bengkulu Usulkan Pengelolaan Hutan

Kupas News, Bengkulu - Komisi IV DPR RI yang...

Anggota Polsek Talang Empat Bantu Padamkan Api yang Menimpa Rumah Warga

Anggota polsek Talang Empat saat memasang pembatas TKP kebakaran...

Polisi Temukan Satu Paket Sabu di Kediaman Pemuda 24 Tahun

FA terduga penyalahgunaan narkotika golongan satu jenis sabu saat...

Problem Solving Kepolisian Mediasi Dua Perempuan Terlibat Kasus Penganiayaan

Bhabinkamtibmas Polsek Taba Penanjung saat menggelar kegiatan problem solving...

Gubernur Rohidin Bagikan Tabung Gas Gratis untuk Warga Bengkulu Tengah

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat membagikan tabung gas 3...