Jumat, April 26, 2024

Jangan Lewat Jalan Tiga Desa Ini, Ketika Hujan

Kade Desa Kembang Seri saat menunjukan Jalan Rusak
Kades Kembang Seri saat menunjukan Jalan Rusak

Bengkulu Selatan, kupasbengkulu.com – Kondisi jalan tebing gunung yang menghubungkan Desa Cinto Mandi, Telago Dalam serta Kembang Seri, Kecamatan Pino Raya saat ini sulit untuk di lintasi. Pasalnya, saat dilanda hujan jalan itu licin dan berlumpur. Bahkan, tidak bisa dilintasi kendaraan. Sehingga terkadang akses menju ke tiga desa itu terputus.

Kades Kembang Seri Sarno Admi mengakui, kondisi jalan tebing gunung itu saat rusak berat.

”Saat musim hujan jalan itu sangat licin dan berlumpur. Kalau mengendaraai sepeda motor pengendaranya harus turun dan membimbing motor agar bisa lewat karena jalannya terlalu licin, banyak pengendara sepeda motor yang terjatuh akibat licinnya jalan itu. Mobil untuk mengambil hasil pertanian seperti buah sawit, karet dan padi terpaksa tertunda dan akibatnya petani merugi,” kata Sarno, Minggu (19/10/2014).

Kondisi ini, kata Sarno, sudah satu tahun. Selain itu, usulan perbaikan jalan juga telah disampaikan ke Pemerintah DaerahBengkulu Selatan. Namun, sampai saat ini belum juga ada tanggapan.

”Kami warga Desa Kembang Seri khususnya dan umumnya warga di tiga desa, yakni desa Kembang Seri, Telago Dalam dan Desa Cinto Mandi sangat mengharapkan sekali jalan ini secepatnya di perbaiki, kalau bisa lansung di Hotmix,” harap Sarno menutup pembicaraan.(tom)

Related

Polisi Ingatkan Pengunjung Wisata Pantai Waspadai Cuaca Ekstrim

Kupas News, Bengkulu Selatan – Kendati tingginya gelombang laut...

Pembangunan Titik Nol Perbaikan Jalan Bengkulu Selatan Dimulai

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat meninjau pembangunan Titik Nol...

Bhabinkamtibmas Sambangi Pasar Kutau Pantau Ketersediaan Stok Sembako

Kupas News, Bengkulu Selatan - Kepolisian Resor Bengkulu Selatan melalui...

Polisi Amankan Terduga Pelaku Penyalahgunaan Narkotika di Bengkulu Selatan

Kupas News, Bengkulu Selatan – Polres Bengkulu Selatan selidiki...

Akibat Ngantuk, Pelajar di Kota Manna Tabrak Ambulance

Kupas News, Bengkulu Selatan – Diduga mengantuk saat mengendarai...