Selasa, Juli 8, 2025

HUT Bhayangkara ke-79 Usung Tema Polri untuk Masyarakat

Bengkulu InteraktifPT. Interaktif Media Siber. All Rights Reserved.Bengkulu Interaktif 2016 - Bengkulu Interaktif.Contact InformationHead Office:Jalan Batanghari No. 15, Komp. PU Pracetak, Tanah Patah,...
BerandaDAERAHBENGKULU TENGAHJelang Puasa, Pasar Jadi Sasaran Razia

Jelang Puasa, Pasar Jadi Sasaran Razia

Kadis Perindag Bengkulu Tengah Mun Gumiri.
Kadis Perindag Bengkulu Tengah Mun Gumiri.

kupasbengkulu.com – Menjelang Bulan Suci Ramadhan, pasar-pasar tradisional, mini market hingga warung-warung di kawasan Bengkulu Tengah dalam waktu dekat akan dirazia.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Bengkulu Tengah, Mun Gumiri kepada kupasbengkulu.com, menyatakan razia ini bertujuan untuk membersihkan pasar dari produk-produk yang mengandung zat berbahaya, kedaluwarsa dan berbahaya untuk dikonsumsi.

“Wajar saja, karena tingkat pembelian masyarakat pada bulan ramadhan meningkat hingga 10 kali lipat,” jelas Mun Gumiri.

Selanjutnya, pemeriksaan ini juga ditujukan mengingat pada pemeriksaan yang sama beberapa tahun lalu, ditemukan beberapa produk kedaluwarsa di berbagai titik. Selain itu, di beberapa daerah lain juga ditemukan produk yang mengandung zat berbahaya.

“Kita akan sita dan musnahkan, kalau kita temukan,” tegasnya.

Mun Gumiri juga mengimbau agar pembeli lebih cerdas dan selektif dalam berbelanja. Setiap produk yang dibeli, dicek ulang, segelnya dalam kondisi baik, serta belum berada pada tanggal kedaluwarsa.(vai)