Kamis, April 18, 2024

kupasbengkulu.com Menggelar Polling Gubernur

Polling Gubernur Bengkulu
Polling Gubernur Bengkulu

kupasbengkulu.com kupasbengkulu.com menggelar polling pemilihan kandidat Gubernur Bengkulu 2015 hingga 2019, dalam polling tersebut pembaca hanya dapat memberikan suara satu kali (vote) yang dideteksi melalui IP addres komputer masing-masing.

Pemimpin redaksi kupasbengkulu.com, Yasrizal mengatakan program ini dilakukan bertujuan untuk menampung aspirasi dan mencari pemimpin Bengkulu kedepan sesuai pilihan rakyat.

“Polling ini dilakukan hanya berbasiskan IP addres artinya satu komputer hanya bisa memilih satu kali tak bisa berulang-ulang, ini sedikit merepresentasikan aspirasi masyarakat,” kata Yasrizal di kantor kupasbengkulu.com, Senin (26/5/2014).

Ia manambahkan, polling tersebut dilakukan secara gratis tak ada pungutan biaya apa pun dan langsung dapat diketahui oleh publik. Ditambahkan dia, kupasbengkulu.com kedepannya akan terus memberikan informasi dan analisa perkembangan mengenai Bengkulu. Ia berharap, media online yang dipimpinnya dapat menjadi rujukan bagi masyarakat Bengkulu.

Ia tambahkan juga, memang proses pemilihan Gubernur Bengkulu masih tahun depan meski demikian polling tersebut dapat menjadi rujukan para figur dan kandidat gubernur termasuk tim sukses dalam memutuskan strategi kampanye seperti apa yang harus mereka lakukan.

Sejauh ini baru enam kandidat yang diikutkan dalam polling, ia juga menambahkan jika ada masyarakat yang mengusulkan figur lain untuk di polling maka redaksi kupasbengkulu.com akan dapat menambahkannya ke kolom polling yang terletak di halaman depan website di bawah kanal Ekbis.(kps)

 

Related

Bawaslu Seluma Ingatkan Program Pemerintah Tidak Dijadikan Ajang Kampanye

Bawaslu Seluma Ingatkan Program Pemerintah Tidak Dijadikan Ajang Kampanye ...

DPMD Seluma Segera Tindaklanjuti Penguduran Diri Kades Kungkai Baru

DPMD Seluma Segera Tindaklanjuti Penguduran Diri Kades Kungkai Baru ...

Terindikasi Ajang Kampanye, Program Sapa Warga Bupati Erwin Disorot Bawaslu

Terindikasi Ajang Kampanye, Program Sapa Warga Bupati Erwin Disorot...

Mahfud Semprot Gibran: Pertanyaan Receh, Ngarang dan Ngawur

Mahfud Semprot Gibran: Pertanyaan Receh, Ngarang dan Ngawur ...

Hadir di Bengkulu, Raffi Ahmad Disambut Histris Pendukung Prabowo

Hadir di Bengkulu, Raffi Ahmad Disambut Histris Pendukung Prabowo ...