Jumat, April 26, 2024

Managemen Puskesmas Bobrok, Putu : Kita akan Ganti Semua

Putu
Kadis Kesehatan Kabupaten Bengkulu Tengah, I Putu Sura

kupasbengkulu.com – Kepala Dinas (Kadis) Kesehatan Kabupaten Bengkulu Tengah, I Putu Sura mengatakan, bahwa seluruh tenaga medis yang bertugas di Puskesmas Perawatan Pagar Jati akan diganti.

Hal ini menyusul terkait bobroknya manajemen Puskesmas, dimana diketahui terdapat dua kubu petugas medis, yang salah satunya ingin berkuasa sehingga menyebabkan banyak permasalahan di Puskesmas.

(Baca juga : Didalam Puskesmas Pagar Jati, Pegawai Bentuk ‘Kubu’)

“Kita sudah terima kabarnya dan menyayangkan. Soal Manajemen yang bermasalah, kita akan ganti semua petugas medis di sana setelah pengumuman kelulusan CPNS tahun ini,” kata Putu, kepada kupasbengkulu.com, Senin (13/10/2014).

Ia melanjutkan, bahwa apa yang terjadi pada Puskesmas Pagar Jati adalah masalah internal. Namun, selaku Dinas yang bertanggung jawab atas Puskesmas, apalagi setelah menerima laporan bahwa permasalahan ini telah banyak memberikan efek negatif maka harus ada tindakan tegas dengan mengganti seluruh petugas medis.

Diketahui sebelumnya Putu juga menceritakan bahwa Puskesmas Pagar Jati memang kekurangan tenaga medis. Pada tahun 2014 formasi CPNS untuk tenaga kesehatan berjumlah 42.

Ia mengharapkan, dengan adanya PNS baru maka kekurangan tenaga medis di sini dapat terpenuhi dan mengganti yang ada sekarang.

“Semoga nanti kita dapati tenaga medis baru semua, untuk ditempati di Pagar Jati dan tidak ada lagi kekurangan serta tidak ada lagi masalah gank-gank,” pungkas Putu.(qef)

Related

Komisi IV DPR RI Dukung Pemprov Bengkulu Usulkan Pengelolaan Hutan

Kupas News, Bengkulu - Komisi IV DPR RI yang...

Anggota Polsek Talang Empat Bantu Padamkan Api yang Menimpa Rumah Warga

Anggota polsek Talang Empat saat memasang pembatas TKP kebakaran...

Polisi Temukan Satu Paket Sabu di Kediaman Pemuda 24 Tahun

FA terduga penyalahgunaan narkotika golongan satu jenis sabu saat...

Problem Solving Kepolisian Mediasi Dua Perempuan Terlibat Kasus Penganiayaan

Bhabinkamtibmas Polsek Taba Penanjung saat menggelar kegiatan problem solving...

Gubernur Rohidin Bagikan Tabung Gas Gratis untuk Warga Bengkulu Tengah

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat membagikan tabung gas 3...