Kamis, Desember 7, 2023

Paripurna Perubahan APBD 2022 Bahas Insentif Daerah

Kupas News, Kota Bengkulu – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bengkulu gelar rapat paripurna penyampaian laporan terhadap rancangan peraturan daerah tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Bengkulu tahun 2022, di ruangan rapat paripurna DPRD Provinsi Bengkulu, Senin (26/09).

Rapat paripurna dipimpin langsung oleh ketua DPRD Provinsi Bengkulu Ihsan Fajri, didampingi Wakil ketua 1 Samsu Amanah, Wakil Ketua III Erna Sari Dewi dan anggota DPRD Provinsi Bengkulu lainnya.

Wakil Ketua 1 DPRD Provinsi Bengkulu, Samsu Amanah mengatakan berdasarkan Peraturan Kementrian Keuangan (PMK) terbaru bahwa ada penambahan anggaran pendapatan dan belanja daerah. Dana tersebut merupakan dana insentif daerah tahun berjalan.

“Kita ada penambahan anggaran kurang lebih sekitar Rp19,4 miliar. Jadi anggarannya sudah kita masukan secara otomatis. Anggaran itu tidak membahas item belanja tetapi untuk kegiatan yang akan dilaksanakan paling lambat disampaikan pada bulan oktober,” jelasnya.

Selain itu, Samsu menjelaskan bahwa anggaran tersebut tidak boleh dipergunakan untuk membiayai honorarium dan perjalanan dinas. Karena, kata dia, anggaran ini sudah diluar ketentuan anggaran yang sudah ada.

“Kalau di awal dulu kita anggarkan Rp7 miliar, kini ada penambahan Rp19,4 miliar berarti ada penambahan lebih Rp26,4 miliar. Yang jelas anggaran Rp19,4 miliar itu tidak boleh digunakan untuk membiayai honorarium dan biaya perjalanan dinas,” tuturnya. (Adv)

Related

Reward Paskibraka Seluma Belum Cair, Masih Mampet di BKD

Reward Paskibraka Seluma Belum Cair, Masih Mampet di BKD ...

DPRD Mukomuko Akomodir Gaji Honda untuk Tahun 2024

DPRD Mukomuko Akomodir Gaji Honda untuk Tahun 2024 ...

Hadiri Turnamen Sepak Bola SG Cup VI Tahun 2023, Ketua DPRD Pesankan Ini

Hadiri Turnamen Sepak Bola SG Cup VI Tahun 2023,...

7 Fraksi DPRD Bengkulu Utara Setujui Raperda APBD 2024 Jadi Perda

7 Fraksi DPRD Bengkulu Utara Setujui Raperda APBD 2024...

Nilai MCP Rendah, Ini Penjelasan Inspektorat Seluma

Nilai MCP Rendah, Ini Penjelasan Inspektorat Seluma ...