Kamis, Maret 28, 2024

Perawan, Haruskan Berdarah Dimalam Pertama?

Ilustrasi perawan

kupasbengkulu.com, kesehatan – Keperawanan merupakan hal yang begitu penting untuk dijaga pada budaya timur. Bagi perempuan yang sudah tidak perawan lagi sebelum menikah sering dicap negatif oleh masyarakat. Tolak ukur keperawanan yang masih dipercaya dalam masyarakat saat ini adalah pada malam pertama akan selalu berdarah.

Berdarah dalam istilah kedokteran menandai adanya pembuluh darah yang pecah. Vagina memilki struktur anatomi yang berlapis-lapis. Tersusun atas labia mayora, labia minora, dan bagian dalam vagina.

Organ kewanitaan ini posisinya berada diantara 2 saluran. Pada bagian atas terdapat saluran berkemih dan bagian bawah terdapat saluran anus. Vagina dilindungi oleh labia minora di bagian dalamnya.
Labia minora membentuk seperti lipatan yang menutupi lobang vagina. Untuk bagian luar, yang merupakan saluran coitus yang dapat dimasuki penis, terdapat lapisan mukosa dan juga dipercaya terdapat selaput dara yang dianggap indikator keperawanan.

Dalam dunia kedokteran mengenai bentuk selaput dara setiap manusia tidak lah sama. Ada yang bentuknya seperti anyaman yang jarak nya jauh, ada yang berbentuk lingkaran. Selaput ini lah yang sering dianggap oleh laki-laki saat pertama kali coitus seperti sensasi menembus sesuatu.

Darah yang keluar disebabkan pecahnya pembuluh darah kecil-kecil yang ada di sekitar permukaan liang vagina akibat gesekan dari penis. Jumlah darah yang keluar pun berbeda-beda pada setiap wanita. Ada yang berdarah sampai bercaknya tampak dan ada juga yang bercak darahnya tidak tampak karena sedikit dan bercampur dengan cairan vagina dan ejakulat.

Mengenai selaput darah, karena bentuknya yang sangat tipis selaput darah mudah sekali robek. Penyebabnya, bisa karena berkuda, main sepeda, jatuh atau cidera yang terjadi pada daerah vagina. Jadi keperawanan seseorang bisa hilang jika sudah pernah melakukan hubungan seksual.(tari)

Related

Unib dan RSMY Kembangkan Fakultas Kedokteran Akreditasi Unggul

Kupas News, Bengkulu - Universitas Bengkulu dan RSUD M....

MoU DP3AP2KB Bersama RSHD Dukung Percepatan Penurunan Stunting

Kupas News, Kota Bengkulu - Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan...

Asnawi L Samat Sepakat PMI Bengkulu Bertransformasi Jadi Klinik Pratama

Kupas News, Bengkulu - Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mendorong...

Peringati Hari Ginjal, Gubernur Rohidin Ajak Masyarakat Atur Pola Makan Sehat

Kupas News, Bengkulu - Peringatan Hari Ginjal Sedunia atau...

Pemprov Bengkulu Raih Penghargaan IKP dan INM 2022 Kemenkes RI

Kupas News, Jakarta - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu di...