Sabtu, Mei 4, 2024

Satpol-PP Kaur Usulkan Dua Pendidik Pegawai Negeri Sipil

kepala Satpol PP
Kepala Satpol PP Kaur

Kaur, kupasbengkulu.com – Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kabupaten Kaur Surianto Ajam mengatakan tahun 2015 ini pihaknya akan mengirim dua Satpol-PP untuk pengusulan Pendidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS). Dikatakannya pengusulan PPNS ini untuk pendidik atau penasehat bagi para PNS yang terjaring razia oleh Satpol-PP atau PNS yang bermasalah.

“Kita akan mengusulkan dua Satpol-PP untuk mengikuti Pendidikan sebagai Pendidik PNS yang bermasalah seperti PNS yang terjaring razia, yang melanggar UU PNS atau yang bersipat hukum lainnya. Jadi dengan adanya tim ini nanti PNS yang bermasalah kita tangani sendiri, dan jika memang harus diproses secara hukum kita akan proses,” ungkap Kasat Pol-PP Sur ianto Ajam.

Ia menambahkan menjelang Pilkada pihaknya juga sudah mengusulkan untuk penjagaan keamanan dari Linmas yakni sebanyak 6 orang/desa atau 1158 Linmas dari 193 desa/kelurahan. Dan pendanaan linmas ini akan diusulkan pada perubahan anggaran.

“Untuk persiapan linmas pada Pilkada nanti kita siapkan 6 orang dalam satu desa/kelurahan, dan untuk dana masih kita usulkan pada perubahan anggaran nanti,” pungkas Surianto.(mty)

Related

Bupati Sapuan Apresiasi Kemajuan Pembangunan Sutet 150 KV

Bupati Sapuan Apresiasi Kemajuan Pembangunan Sutet 150 KV ...

Atasi Kemiskinan Ekstrem, Pemdes Air Kasai Salurkan BLT-DD Tahap I

Atasi Kemiskinan Ekstrem, Pemdes Air Kasai Salurkan BLT-DD Tahap...

10 Kecamatan di Seluma Butuh Panwascam untuk Pilkada 2024, Ini Persyaratannya

10 Kecamatan di Seluma Butuh Panwascam untuk Pilkada 2024,...

Pemdes Kampung Dalam Bagikan BLT April-Mei

Pemdes Kampung Dalam Bagikan BLT April-Mei ...

Dibutuhkan 606 PPS untuk Pilkada Seluma 2024, Ini Syarat Pendaftarannya

Dibutuhkan 606 PPS untuk Pilkada Seluma 2024, Ini Syarat...