Jumat, Maret 29, 2024

Senpi Ditemukan Tukang Galon Kemungkinan untuk Kejahatan

Senpi rakitan
Senpi rakitan

kupasbengkulu.com – Penemuan senjata api (Senpi) jenis pistol di kecamatan Taba Penanjung, Bengkulu Tengah ada kaitan erat dengan meningkatnya intensitas kejahatan dijalan raya, baik di Kabupaten Bengkulu Tengah maupun diluar.

(baca juga: Tukang Galon Temukan Senpi Rakitan di Bengkulu Tengah)

Hal ini dikatakan oleh Kapolsek Taba Penanjung, Iptu Risdianta SH pada kupasbengkulu.com

Menurutnya, sangat besar kemungkinannya senpi berbentuk pistol ini dipakai untuk kejahatan. Sebab, jarak tembak terjauhnya yang hanya satu meter, ditambah lagi hanya bisa diisi peluru.

“Fakta-fakta tersebut, secara konsklusif diartikan bahwa senjata itu tidak mungkin digunakan sebagai alat berburu, jadi hanya tinggal dua kemungkinan, yakni menjaga diri atau mungkin untuk kejahatan,”jelasnya.

Fakta tersebut mencuat, mengingat waktu ramadhan sudah didepan mata. Dalam keadaan ini, terkadang, beberapa oknum bisa nekat untuk berbuat kejahatan, karena kebutuhan saat ramadhan cukup tinggi.

“Oleh karena itu, kepada warga Taba Penanjung, atau pengendara yang melewati wilayah ini, bisa melaporkan bila melihat orang yang mencurigakan,”pungkasnya. (vai)

Related

Komisi IV DPR RI Dukung Pemprov Bengkulu Usulkan Pengelolaan Hutan

Kupas News, Bengkulu - Komisi IV DPR RI yang...

Anggota Polsek Talang Empat Bantu Padamkan Api yang Menimpa Rumah Warga

Anggota polsek Talang Empat saat memasang pembatas TKP kebakaran...

Polisi Temukan Satu Paket Sabu di Kediaman Pemuda 24 Tahun

FA terduga penyalahgunaan narkotika golongan satu jenis sabu saat...

Problem Solving Kepolisian Mediasi Dua Perempuan Terlibat Kasus Penganiayaan

Bhabinkamtibmas Polsek Taba Penanjung saat menggelar kegiatan problem solving...

Gubernur Rohidin Bagikan Tabung Gas Gratis untuk Warga Bengkulu Tengah

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat membagikan tabung gas 3...