Sabtu, April 20, 2024

Tim Labfor Polda Sumsel Selidiki Kebakaran Kantor DPRD Kota Bengkulu

Kupas News – Tim Labfor Polda Sumatera Selatan, Minggu (19/12) lakukan penyelidikan penyebab kebakaran yang terjadi di kantor Sekretariat DPRD Kota Bengkulu.

Pada penyelidikan ini hadir mendampingi Anggota Polsek Muara Bangkahulu dan Unit Identifikasi serta Unit Pidum 4 yang dipimpin langsung Kasat Reskrim AKP Yusiady.

Kasi Humas Polres Bengkulu AKP Sugiharto mengatakan Tim Labfor dari Polda Sumatera Selatan telah mengidentifikasi penyebab kebakaran di kantor DPRD Kota Bengkulu.

“Kegiatan olah TKP merupakan upaya untuk mengetahui penyebab terjadinya musibah kebakaran” tambahnya kepada awak media melalui keterangan tertulis.

Sugiharto menambahkan bahwa Tim Labfor saat ini telah membawa sampel dari penyebab kebakaran. Untuk itu guna penyelidikan lebih lanjut sambil menunggu hasil identifikasi dari Tim Labfor Polda Sumatera Selatan.

“Untuk melakukan pemeriksaan secara ilmiah, Tim Labfor Polda Sumatera Selatan telah berhasil  membawa sejumlah sampel yang ditemukan berupa 2 bungkus Kabel listrik dan 1 bungkus sampel abu arang,” pungkasnya.

Editor: Irfan Arief

Related

Ada ASN Jadi Calo Pegawai Bank, Sekda Seluma Dukung APH Usut Tuntas

Ada ASN Jadi Calo Pegawai Bank, Sekda Seluma Dukung...

Diduga Jadi Calo Pegawai Bank Bengkulu, Oknum ASN Dipolisikan

Diduga Jadi Calo Pegawai Bank Bengkulu, Oknum ASN Dipolisikan...

Gembong Narkoba Asal Bengkulu Kirmin Akan Dituntut Berat

Gembong Narkoba Asal Bengkulu Kirmin Akan Dituntut Berat ...

Kepala BPN Seluma Pastikan Program PTSL Bebas Pungutan Liar

Kepala BPN Seluma Pastikan Program PTSL Bebas Pungutan Liar...

Pj Wali Kota Bengkulu Dilapor ke Bawaslu

Pj Wali Kota Bengkulu Dilapor ke Bawaslu ...