Kamis, April 25, 2024

135 Rumah di Desa Ini Tak Miliki Sumur dan Kakus

salah satu rumah tak layak huni di Desa Linggar Galing
salah satu rumah tak layak huni di Desa Linggar Galing

kupasbengkulu.com – Kepala Desa Linggar Galing, Kecamatan Pondok Kubang, Bengkulu Tengah, Saparmandi mengatakan bahwa 135 rumah di desanya dalam kondisi tak layak huni.

Rumah yang dimaksud beratapkan seng seadanya ditambah rumbia, dinding hanya papan, berlantaikan tanah, tidak memiliki sumur, tidak memiliki Mandi Cuci Kakus, tidak mampu memasang listrik, dan mendirikan rumah di lahan milik orang.

Kesehariannya para warga jika hendak membuang hajat harus dilakukan di kebun dan hutan, sementara untuk mandi mereka mengambil sumber air yang jaraknya cukup jauh dari permukiman.

“Sudah didata dan diajukan permintaan bantuan pada Dinas Sosial, dulu awal 2013 pernah ada tim survey bedah rumah ke sini, tapi hingga sekarang tidak ada lanjutan” katanya kepada kupasbengkulu.com sabtu (13/9/2014).

Ia menambahkan bahwa rata-rata pemilik rumah tak layak huni tersebut adalah warga pendatang yang bekerja sebagai buruh harian lepas.

“Meski pendatang namun mereka sudah puluhan tahun berada dan memiliki

KTP

di sini. Banyak diantaranya keluarga muda. Kita harap ada bantuan dari pemerintah agar rumah yang tidak layak huni jadi layak” demikian Saparmandi.(cr10)

Related

Songsong Kepemimpinan Berintegritas Era Society 5.0, Sespimma Lemdiklat Polri Gelar Seminar Sekolah

Kupas News – Untuk meningkatkan kemampuan kepemimpinan yang berintegritas...

Ratusan Nakes di Kota Bengkulu Terima SK PPPK

Kupas News, Kota Bengkulu – Sebanyak 264 orang tenaga...

Polisi Tangkap Pembuat Video Mesum Pasangan LGBT di Lebong

Kupas News, Lebong – Polisi menangkap BP (19) warga...

Sidang Isbat Putuskan Hari Raya Idul Fitri 22 April 2023

Kupas News, Bengkulu – Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian...

Polisi Ungkap Home Industri Senjata Api yang Sudah beroperasi Sejak 2012

Kupas News, Bengkulu – Polda Bengkulu ungkap pabrik pembuatan...