Sabtu, April 20, 2024

240 Hari Pembangunan Capem Bank Bengkulu, Selesai

wimran m
Direktur Utama Bank Bengkulu Wimran Ismaun

kupasbengkulu.com – Pembangunan tahap pertama Cabang Pembantu (Capem) Bank Bengkulu, di Kecamatan Tais Kabupaten Seluma, dimulai. Hal ini ditandai dengan peletakkan batu pertama oleh Bupati Seluma, Bundra Jaya didampangi Direktur Utama Bank Bengkulu Wimran Ismaun, unsur Muspida Seluma serta anggota DPRD Seluma, Rabu (11/9/2014).

Direktur Utama Bank Bengkulu Wimran Ismaun membuktikan komitmen kepada Pemerintah Daerah (Pemda) Seluma, untuk menambah Capem baru guna mendukung pembangunan Kabupaten Seluma.

“Ini adalah komitmen saya, komitmen bank Bengkulu untuk terus melayani masyarakat, terutama masyarakat Kabupaten Seluma. Untuk itu, kami banyak berharap agar masyarakat Kabupaten Seluma bisa bekerja sama dengan bank milik Bengkulu, karena dengan menabung di bank Bengkulu, berarti kita sudah ikut serta membangun Bengkulu,” kata Wimran, Rabu (10/9/2014).

Ditambahkan Wimran, proses pengerjaan pembangunan gedung Capem berkisar 240 hari, mengingat program dari Bank Bengkulu dalam BPD Regional Champions (BRC) tahun ini harus selesai semua.(vee)

Related

Rombongan Gubernur Rohidin Laksanakan Sholat Idhul Adha di Alun-alun Kota Tais

Kupas News, Seluma - Gubernur Rohidin Mersyah beserta istri...

PT. FBA Masih Beroperasi, Ibu-ibu di Seluma Kembali Melakukan Aksi

Kupas News, Seluma – Sudah tak terhitung berapa jumlah...

Pengedar Samcodin di Seluma Ditangkap Polisi

Kupas News, Seluma - Tim Unit Tipidter Sat Reskrim...

Polisi Beberkan Kronologi Kasus Kakak Bunuh Adik di Seluma

Kupas News, Seluma – Setelah sebelumnya Tim Gabungan Satreskrim...

Tak Terima Ditegur, Pemuda Semidang Alas Maras Aniaya Tetangga

Kupas News, Seluma - Satuan Unit Reskrim Polsek Semidang Alas...