Rabu, Juli 9, 2025

HUT Bhayangkara ke-79 Usung Tema Polri untuk Masyarakat

Bengkulu InteraktifPT. Interaktif Media Siber. All Rights Reserved.Bengkulu Interaktif 2016 - Bengkulu Interaktif.Contact InformationHead Office:Jalan Batanghari No. 15, Komp. PU Pracetak, Tanah Patah,...
BerandaDAERAHRejang LebongBahas Jalan Tembus, Bupati Musi Rawas Sambangi Lebong

Bahas Jalan Tembus, Bupati Musi Rawas Sambangi Lebong

Ilustrasi jalan/sumber foto: Istimewa
Ilustrasi jalan/sumber foto: Istimewa

kupasbengkulu.com – Kamis (26/6/2014) Kabupaten Lebong mendapat kunjungan dari Bupati Musi Rawas Provinsi Sumatera Selatan, DR. Drs. H. Ridwan Mukti, MH.

Kunjungan Bupati Musi Rawas ini guna membahas rencana program jalan tembus antara Kabupaten Lebong dengan Kabupaten Musi Rawas.

Dalam sambutannya, Bupati Lebong menyampaikan dirinya sangat menunggu kedatangan Bupati Ridwan Mukti, karena dalam beberapa kesempatan Ridwan Mukti gagal untuk mengunjungi Lebong.

“Selamat datang kepada Bapak Bupati (Musi Rawas), baru sekarang kanda bisa berkunjung kesini,” sambut Bupati Rosjonsyah.

Sementara Bupati Musi Rawas, dalam sambutannya menyampaikan permintaan maafnya kepada Bupati Lebong.

“Saya minta maaf, karena kesibukan jadi baru kali ini saya bisa berkunjung,” balas Ridwan Mukti.

Mengenai pokok pembahasan, Ridwan Mukti secara resmi mendukung program jalan tembus antara Kabupaten Lebong dengan Kabupaten Musi Rawas.

“Saya secara resmi mendukung jalan tembus antara Kecamatan Tapus ke Kecamatan Selangit di Musi Rawas. Dengan tembusnya jalan ini, kita bisa memangkas jarak hingga 200 KM,” lanjutnya. (spi)