Rabu, Mei 8, 2024

Gubernur Rohidin Terima Anugerah Kehormatan Lembaga Adat Melayu Jambi

Gubernur Rohidin Terima Anugerah Kehormatan Lembaga Adat Melayu Jambi

Thu, 01/04/2024 – 17:16

Gubernur Rohidin terima gelar adat Melayu Jambi, Kamis, 4 Januari 2024, Foto: Dok

Kupasbengkulu.com – Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mendapatkan anugerah Anggota Kehormatan Lembaga Adat Melayu Jambi dengan sebutan Datuk H. Rohidin Mersyah dari Gubernur Jambi Al Haris di Balairung Sari Lembaga Adat Melayu (LAM) Povinsi Jambi pada Kamis, (04/01/2024).

Dalam sambutannya, Gubernur Jambi Al Haris mengatakan, anugerah kehormatan adat melayu yang telah diberikan ini nantinya diharapkan dapat memperkuat falsafah melayu.

“Melalui momentum ini, mudah-mudahan akan memperkuat falsafah adat melayu dan kearifan yang terkandung dalam istilah adat istiadat melayu serta sebagai pemandu dalam menjalankan kehidupan di masyarakat,” kata Al Haris.

Ketua 9 Lam Jambi, Arifuddin Yasak membenarkan pemberian anugerah anggota kehormatan Lembaga Adat Melayu Jambi kepada Gubernur Rohidin Mersyah karena perannya sebagai anggota Asosiasi Persatuan Gubernur se-Indonesia.

“Gubernur Bengkulu diberikan dewan kehormatan dikarenakan Gubernur Bengkulu seorang anggota asosiasi persatuan Gubernur se-Indonesia,” ungkap Arifuddin Yasak.

Diketahui, Gubernur Jambi memberikan gelar adat melayu Jambi kepada 14 tokoh berpengaruh. Adapun diantaranya; Wakil Menteri Tenaga Kerja RI. Ir. H. Afriansyah Noor diberi gelar Bandar Mudo Pengimbang Rajo dan Kapolda Bengkulu, Irjen Pol. Drs. Armed Wijaya diberi gelar “Dubalang Setio Rajo” serta beberapa tokoh lainnya.

Editor: Irfan Arief

Humaniora 

Related

KPU Kota Bengkulu Buka Pendaftaran Calon Perseorangan, Ini Jadwal dan Dokumen yang Harus Disiapkan

KPU Kota Bengkulu Buka Pendaftaran Calon Perseorangan, Ini Jadwal...

Kasus DBD di Seluma Tercatat Meningkat, Lima Orang Meninggal Dunia

Kasus DBD di Seluma Tercatat Meningkat, Lima Orang Meninggal...

Kasus Stunting di Seluma Kian Meningkat

Kasus Stunting di Seluma Kian Meningkat ...

PKK Pemdes Serumbung Ikuti Pelatihan Peningkatan Tata Kelola Administrasi

PKK Pemdes Serumbung Ikuti Pelatihan Peningkatan Tata Kelola Administrasi...

Tempo 15 Bulan, PTPP Tuntaskan Proyek Pelabuhan Hilirisasi Nikel

Tempo 15 Bulan, PTPP Tuntaskan Proyek Pelabuhan Hilirisasi Nikel ...