Jumat, Mei 3, 2024

Hadapi Pasar Bebas, Junaidi : Segera Urus Sertifikasi Produk Asli Bengkulu

DSC_0462
Gubernur Bengkulu Junaidi Hamsyah

kupasbengkulu.com – Gubernur Bengkulu Junaidi Hamsyah mendesak, agar pihak terkait dapat segera mengurus sertifikasi produk-produk Provinsi Bengkulu agar tidak di klaim daerah lain.

”Segera urus sertifikasi produk-produk asli Bengkulu, jangan sampai kita kecolongan dan kita tidak punya kekuatan untuk mengakui produk itu milik kita,” tegas Junaidi, Selasa (2/9/2014).

Junaidi menambahkan, produk-produk asli Bengkulu harus dijaga mutu dan kualitasnya agar dapat laku dan bersaing di pasar. Selain itu, kata dia, persyaratan yang harus dipenuhi di pasar Asian mesti memiliki label dan sertifikasi.

””Kita memiliki banyak produk daerah yang unggul dan beberapa sudah menembus pasar Asia,” jelas Junaidi.

Produk unggulan, terang Junaidi, yang sudah masuk dalam pasar Asia salah satunya, Jeruk Gerga. Produk lainnya yang dapat bersaing di pasar Asia diantaranya, Mangga Bengkulu, Kentang Merah, Salak Pondo Bengkulu Utara, Sawo, cabe dan sebagainya.(tea)

Related

Dibutuhkan 606 PPS untuk Pilkada Seluma 2024, Ini Syarat Pendaftarannya

Dibutuhkan 606 PPS untuk Pilkada Seluma 2024, Ini Syarat...

ASKI Bengkulu Lepas 39 Karateka yang Akan Berlaga di Kejurnas

ASKI Bengkulu Lepas 39 Karateka yang Akan Berlaga di...

Progres Pembangunan IPA SPAM Regional Benteng Kobema Capai 50 Persen

Progres Pembangunan IPA SPAM Regional Benteng Kobema Capai 50...

Ini Daftar Peserta JPTP Lebong Lolos Seleksi Administrasi

Ini Daftar Peserta JPTP Lebong Lolos Seleksi Administrasi ...

PKB Sebut Teddy Rahman Kuda Hitam Pilkada Seluma

PKB Sebut Teddy Rahman Kuda Hitam Pilkada Seluma ...