Jumat, Maret 29, 2024

Honiarty : Pengakuan dan Penghargaan PKK Tidak Membuat Lupa Diri

Gubernur Bengkulu H Junaidi Hamsyah didampingi Ketua TP PKK Provinsi Bengkulu, Hj Honiarty Junaidi menyerahkan hadiah kepada pemenang lomba dalam rangka Hari Gerak PKK ke-42.
Gubernur Bengkulu H Junaidi Hamsyah didampingi Ketua TP PKK Provinsi Bengkulu, Hj Honiarty Junaidi menyerahkan hadiah kepada pemenang lomba dalam rangka Hari Gerak PKK ke-42.

kupasbengkulu.com- Melalui peringatan Hari Gerak PKK hendaknya memberikan motivasi bagi kader PKK agar tetap terus giat melaksanakan tugas dan fungsinya yang utama, yaitu berusaha memberdayakan dan mensejahterakan keluarga. Hal ini dikemukakan Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Bengkulu, Hj Honiarty Junaidi, dalam peringatan Hari Gerak PKK ke-42, Rabu (11/06/2014) di Gedung Serba Guna Pemprov Bengkulu.

“Pengakuan dan penghargaan-penghargaan yang telah kita terima, tidak membuat kita lupa diri. Namun sebaliknya agar dijadikan faktor pendorong untuk lebih meningkatkan kualitas peran dan tanggung jawab kita meraih prestasi yang lebih baik lagi,” ujar Hj. Honiarty Junaidi

tim penggerak PKK

Sementara itu, Gubernur Bengkulu H Junaidi Hamsyah, berkesempatan memberikan pengarahan dalam acara hari gerak PKK yang ke-42 ini, dan berharap banyak dengan keberadaan PKK ini bagi kemajuan dan pembangunan Provinsi Bengkulu.

“Kedepan PKK harus dapat terus bekerjasama dengan mitra terkait, khususnya organisasi perempuan yang ada di Provinsi Bengkulu. Sehingga bisa bersama-sama membangun masyarakat sejahtera, selaras dengan kewajiban dan tanggung jawab dibidang masing-masing,” harap Junaidi.

Acara peringatan Hari Gerak PKK ke-42 ini juga ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Gubernur Bengkulu dan Ketua Tim Penggerak PKK, dan pemberian hadiah kepada pemenang lomba. Hadir juga dalam acara peringatan ini seluruh FKPD dan SKPD juga dari organisasi-organisasi perempuan yang ada di Provinsi Bengkulu.(coy)

Related

Penyanyi Asal Indonesia Berhasil Luluhkan Empat Juri Americans Got Talent

Kupas News – Kisah seorang penyanyi penyandang disabilitas asal...

Peran Perempuan dalam Memerangi Radikalisme dan Terorisme

Kupas News, Bengkulu - Peran perempuan sangat besar dalam menangkal...

Tas Michael Kors, Brand Eksklusif Paling Diminati Pecinta Fashion

Kupas News – Michael kors merupakan salah satu pelopor...

Retno Pecahkan Rekor Perempuan Pertama Rektor Unib Terpilih

Kupas News - Universitas Negeri Bengkulu (Unib) baru saja...