Rabu, April 24, 2024

Ini Cara Mendaftar IAIN Bengkulu Lewat Jalur Tes

Ketua Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru IAIN Bengkulu, Mamah Rahmah.
Ketua Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru IAIN Bengkulu, Mamah Rahmah.

kupasbengkulu.com – Ini dia solusi bagi calon mahasiswa yang belum mendapat kesempatan masuk Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bengkulu melalui jalur non-tes Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Negeri (SPANPTAIN). Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bengkulu membuka pendaftaran jalur tes Ujian Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UMPTAIN) mulai tanggal 6 – 20 Juni 2014.

Cara mendaftar melalui jalur tes UMPTAIN, pertama yang harus anda lakukan adalah menghubungi Bank Mandiri terdekat. Sampaikan kepada petugas bahwa anda akan mendaftar kuliah ke IAIN Bengkulu.

“Anda akan diminta membayar uang registrasi senilai Rp 100 ribu oleh Bank Mandiri. Kemudian anda akan diberi nomor ID dan password untuk log in ke akun calon mahasiswa baru jalur UMPTAIN,” jelas Ketua Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru IAIN Bengkulu, Mamah Rahmah.

Setelah anda log in sebagai calon mahasiswa baru melalui website www.umptain.ac.id, isilah formulir pendaftaran yang tersedia pada halaman tersebut. Kemudian formulir di print out untuk digunakan sebagai kartu peserta saat mengikuti tes ujian masuk pada tanggal 24 – 25 Juni 2014.

Untuk infomasi lebih lanjut, silakan hubungi sekretariat penerimaan mahasiswa baru IAIN Bengkulu di Jl Raden Fatah Pagar Dewa Kota Bengkulu, atau hubungi contact person panitia pendaftaran via telepon di 0812-7101-5462.(cr2)

Related

Gubernur Rohidin Mersyah Dukung Pengembangan UINFAS Bengkulu

Kupas News, Bengkulu – Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah terima...

PKBM se-Kota Bengkulu Ikuti Bimtek Peningkatan Kompetensi Pengelolaan Keuangan

Kupas News, Kota Bengkulu - Sebanyak 76 peserta dari...

Hadiri Peresmian SALUT, Wabup Wasri Ingin UT Jadi Akses Kemajuan Daerah

Kupas News, Mukomuko – Wakil Bupati Mukomuko Wasri, hadiri...

Sosialisasi Literasi Digital Menangkal Hoax dan Disinformasi

Kupas News, Kota Bengkulu – Bidang Humas Polda Bengkulu...

39 Kwarda Ikuti Peran Saka 2022, Sekdaprov Ingatkan Jaga Nama Baik Bengkulu

Kupas News, Kota Bengkulu - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi...