Kamis, Juli 10, 2025

HUT Bhayangkara ke-79 Usung Tema Polri untuk Masyarakat

Bengkulu InteraktifPT. Interaktif Media Siber. All Rights Reserved.Bengkulu Interaktif 2016 - Bengkulu Interaktif.Contact InformationHead Office:Jalan Batanghari No. 15, Komp. PU Pracetak, Tanah Patah,...
BerandaHEADLINEJuara B2SA Nasional, TP PKK Provinsi Gelar Syukuran

Juara B2SA Nasional, TP PKK Provinsi Gelar Syukuran

Ketua PKK Provinsi Bengkulu Hj Honiarty memberikan sambutan.
Ketua PKK Provinsi Bengkulu Hj Honiarty memberikan sambutan.

bengkulu, kupasbengkulu.com – Dalam lomba cipta menu nasional berbasis sumber daya lokal yang Beragam, Bergizi, Seimbang, dan Aman (B2SA) pada 6 November 2014 lalu di Makassar, Sulawesi Selatan, Tim Penggerak (TP) PKK Provinsi Bengkulu yang diwakili TP PKK Kabupaten Seluma berhasil menyabet penghargaan sebagai juara 1 tingkat nasional. Sebagai wujud rasa syukur tersebut, Ketua TP PKK Provinsi Bengkulu, Honiarty Junaidi, menggelar syukuran yang turut dihadiri TP PKK Pusat, Kamis (20/11/2014) malam.

Diungkapkan Honiarty, suksesnya lomba B2SA di tingkat nasional ini berkat kerjasama yang baik antara TP PKK dengan Badan Ketahanan Pangan (BKP) Provinsi Bengkulu.

Tidak hanya itu, sebagai bentuk apresiasinya, Gubernur Bengkulu, Junaidi Hamsyah, memberikan reward senilai Rp 50 juta, yang kemudian dibagikan Rp 20 juta kepada TP PKK Provinsi Bengkulu, Rp 20 juta kepada TP PKK Kabupaten Seluma, dan Rp 10 juta kepada BKP Provinsi Bengkulu. Hadiah lomba senilai Rp 7 juta dari TP PKK Pusat pun dibagikan kepada TP PKK Provinsi Bengkulu dan TP PKK Kabupaten Seluma masing-masing senilai Rp 3,5 juta.

“Kita telah berupaya melakukan yang terbaik hingga mendapatkan prestasi ini, di antaranya dengan menghadirkan ahli gizi dan konsultan dari Bogor demi persiapan lomba,” kata Honiarty.

Honiarty berharap agar cipta menu masakan ini tidak hanya dibuat sebagai ajang lomba, namun diaplikasikan di tengah keluarga. Menurutnya, di sinilah peran seorang isteri/ ibu untuk mensosialisasikan pentingnya pangan sehat, salah satunya juga melalui pemanfaatan lahan pekarangan.

“Harapannya uang ini serahkan untuk sama-sama dinikmati. Diatur dengan baik, jangan sampai hadiah ini malah mendatangkan permusuhan,” pesannya.

Syukuran

Sementara, TP PKK Pusat, diwakili Sekretaris Kelompok Kerja (Pokja) IV, Endang Budi Martini, mengungkapkan tujuan kedatangan mereka ke Provinsi Bengkulu untuk melakukan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pokja IV di Kota Bengkulu, yang mana pada siang hari tadi telah meninjau posyandu di kawasan Kebun Roos.

“Kami bersyukur mendapat undangan dari TP PKK Provinsi Bengkulu, dengan harapan ke depannya dapat terus mempertahankan prestasi dan merangkul kaum ibu/ wanita untuk menjaga pola hidup sesuai B2SA,”demikian Endang.(val)