Jumat, Maret 29, 2024

Melalui Lukisan, Gubernur Bernostalgia Saat Lalui Masa-masa Sulit

Lukisan Gubernur

kupasbengkulu.com- Pada malam syukuran ulang tahun ke-43 isterinya Hj Honiarty, Sabtu (20/09/2014), Gubernur Bengkulu H Junaidi Hamsyah dikejutkan dengan hadiah lukisan dari Kepala Dinas Pendidikan Nasional (Kadis Diknas) Provinsi Bengkulu, Atisar Sulaiman.

Lukisan tersebut menggambarkan bagaimana keduanya (Gubernur dan Isteri,red), pertemuan keduanya, dan masa-masa sulit keduanya dalam menjalani kehidupan, mengajar di daerah pelosok sebelum memimpin Provinsi Bengkulu.

Kadis Diknas Provinsi Bengkulu, langsung menyerahkan langsung hadiah ulang tahun ini kepada Hj Honiarty yang didampingi Junaidi Hamsyah.

“Dalam lukisan ini saya terlihat lebih ganteng dari aslinya, sedangkan Ibu terlihat jelek disini tapi aslinya cantik. Satu lagi, sepeda motor yang saya gunakan seharusnya Honda Win bukan seperti yang ada di dalam gambar ini,” kata Gubernur berseloroh.

Sementara itu, Atisar Sulaiman, mengakui bahwa ia memang kenal dekat dengan sosok keduanya sebelum menjadi Gubernur Bengkulu.

“Melalui lukisan ini, apalagi di momen ulang tahun ini saya ingin mereka bisa bernostalgia,” ujar Atisar.(coy)

dishubkominfo (1)

Related

Gubernur Rohidin Pastikan Bengkulu Genjot Infrastruktur Jalan di 2023

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat menjadi Inspektur Upacara Peringatan...

Desa Belitar Seberang Urutan Ketiga Vote ADWI 2022, “Mela Kito Dukung”

Kupas News, Bengkulu – Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI)...

Maskapai Super Air Jet Mendarat Perdana di Bengkulu

Kupas News, Kota Bengkulu - Maskapai Super Air Jet...

Pemilik Hotel dan Cafe di Pantai Panjang Sepakati Percantik Jalan dengan Lampu Penerangan

Kupas News – Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Bengkulu Hamka...

Taman Budaya Berubah Jadi “Lautan” Manusia Dalam Kongres Rakyat Bersama WALHI

Kota Bengkulu,kupasbengkulu.com -  Selama sehari penuh tanah kosong gedung...