Selasa, Mei 7, 2024

Pengumpul Batubara Tewas Tertimbun Longsor

Bengkulu Tengah, kupasbengkulu.com – Robi (19) penambang tradisional di kawasan Kuasa Pertambangan (KP) PT.Inti Bara Perdana, warga Taba Teret, Kecamatan Taba Penanjung tewas akibat tertimbun longsor.

Sementara satu rekan Robi yakni Inun (45) dalam kondisi kritis hingga kini dan dilarikan ke RSUD setempat. Peristiwa naas ini terjadi pada, Rabu sore (24/6/2015).

Wakil Bupati,Bengkulu Tengah, Muhammad Sabri, meminta perusahaan PT. IBP bertanggungjawab atas musibah ini, meskipun kedua warga tersebut bukan karyawan pertambangan PT. IBP.
“Seharusnya pihak pertambangan harus cepat mengambil tindakan untuk mencari solusi agar kejadian ini tidak terulang lagi dengan peristiwa ini,dan saya minta kepada dinas terkait harus mencari tahu penyebab kejadian ini,” ujar M. Sabri.

Menurutnya pemerintah akan menurunkan tim ke lokasi pertambangan, selanjutnya hasil temuan di lapangan akan dilakukan sebagai bahan evaluasi perusahaan tambang batubara itu.(adk)

Related

Komisi IV DPR RI Dukung Pemprov Bengkulu Usulkan Pengelolaan Hutan

Kupas News, Bengkulu - Komisi IV DPR RI yang...

Anggota Polsek Talang Empat Bantu Padamkan Api yang Menimpa Rumah Warga

Anggota polsek Talang Empat saat memasang pembatas TKP kebakaran...

Polisi Temukan Satu Paket Sabu di Kediaman Pemuda 24 Tahun

FA terduga penyalahgunaan narkotika golongan satu jenis sabu saat...

Problem Solving Kepolisian Mediasi Dua Perempuan Terlibat Kasus Penganiayaan

Bhabinkamtibmas Polsek Taba Penanjung saat menggelar kegiatan problem solving...

Gubernur Rohidin Bagikan Tabung Gas Gratis untuk Warga Bengkulu Tengah

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat membagikan tabung gas 3...