Jumat, April 19, 2024

Safari Ramadhan, Kapolres : Masyarakat Jadi Polisi Diri Sendiri

Kapolres Rejang Lebong

Rejang Lebong, kupasbengkulu.com – Satuan Bimmas Polres Rejanglebong menggelar safari ramadhan ke seluruh desa kelurahan di daerah tersebut.

Hal itu diungkapkan oleh Kasat Bimmas Polres Rejanglebong, AKP Nurdai pada kupasbengkulu.com, Rabu (22/6/2016).

Nurdai menyatakan, dalam kesempatan tersebut ia selalu diberi waktu untuk memberikan Kuliah Tujuh Menit (Kultum), dalam jeda antara shalat Isya dan Shalat taraweh.

“Berbeda dengan pengisi tausiah lainnya, kalau kami tentu bahasannya mengenai hukum,” kata Nurdai.

Ia juga menambahkan tujuan dari kegiatan ini adalah memasyarakatkan polisi, dengan tujuan agar polisi lebih dekat dengan masyarakat. Dengan demikian, semakin dekat dengan polisi tentu akan menjadikan polisi juga dicintai masyarakat.

“Tujuan kita juga mempolisikan masyarakat, maksudnya agar masyarakat dapat menjadi polisi bagi dirinya sendiri, sehingga taat pada hukum dan undang-undang yang berlaku,” katanya.

Kegiatan safari ramadhan tersebut, lanjut Nurdai, juga ditujukan dalam pembentukan situasi Keamanan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif.

“Juga untuk menumbuhkan partisipasi masyarakat dalam memberikan informasi pada polisi,” pungkas Nurdai.(vai)

Related

Perayaan HUT Rejang Lebong ke-143 Diakhiri Prosesi Adat Pancung Tebu

Kupas News, Rejang Lebong - Prosesi adat Pancung Tebu...

Hari Pertama Kerja, Gubernur Rohidin Berkantor di Rejang Lebong

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat memberikan arahan kepada pegawai...

Polisi Tangkap Pria 43 Tahun Kasus Percobaan Pemerkosaan

Kupas News, Rejang Lebong - Aparat kepolisian berhasil mengamankan...

Patroli Presisi Polres Rejang Lebong Sisir Kawasan Rawan Kiriminalitas

Kupas News, Rejang Lebong – Team Patroli Motor Presisi...

Pemkab Rejang Lebong Hibah Lahan untuk Pembangunan RS Bhayangkara

Kapolda Bengkulu Irjen Pol Agung saat melakukan penandatangan penyerahan...