
kota bengkulu, kupasbengkulu.com- Ketegangan dalam mengikuti ujian tes CPNS Kabupaten Bengkulu Tengah hari pertama yang dilaksanakan di Badan Diklat Provinsi Bengkulu, Senin (17/11/2014) ada peserta yang pingsan.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Bengkulu, Hasan Basri, menghadapi ujian kerap menimbulkan rasa gugup dan grogi. Kondisi ini menyebabkan keringat dingin, detak jantung yang cepat, serta kepala pusing biasanya efek yang ditimbulkan.
“Mungkin karena panik, tadi ada yang tiba-tiba pingsan. Ada juga yang begitu masuk langsung tanya WC kemudian tidak muncul lagi,” bebernya kepada kupasbengkulu.com, saat ditemui di lokasi tes.
Ia juga menceritakan bahwa ada 6 peserta yang terlambat. Karena tidak ada toleransi waktu bagi yang terlambat, maka peserta hanya bisa menangis lalu pulang.
Hasan melanjutkan bahwa peserta tes harus mentaati tata tertib yang telah ada. Peserta harus sudah ada di lokasi satu jam sebelum tes dimulai karena harus melewati proses registrasi.
“Patuhi saja tata tertib, persiapkan diri dengan baik agar tidak terjadi lagi peristiwa seperti tadi,” sarannya.(qef)