Kamis, Maret 28, 2024

Terobos Hujan, Ibu Muda Polisikan Suaminya

KDRT

Rejang Lebong, Kupasbengkulu.com– Meski hujan deras mengguyur Kota Curup, Kabupaten Rejang Lebong, Salnita Sari (24) warga Banyumas, Kecamatan Curup Tengah nekat menerobos hujan dan melaporkan tindakan suaminya, An ke polisi .

Salnita bersama anaknya yang masih kecil melaporkan tindakan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dialaminya, dengan tiga pukulan suaminya. Masing-masing mengenai kaki, tangan kanan dan bahunya.

“Tadi dia (An-red) meminta saya untuk membereskan sisa makanan diatas meja, namun anak saya masih makan. Jadi kata saya tunggu anak selesai makan dulu,” jelas Salnita sembari nangis.

Ternyata, jawaban dari Salnina membuat An kalap dan memukul kakinya. Salnina lantas mengomel dan meminta An menghentikan tindak kekerasan yang dilakukannya. Bukannya berhenti, An justru meremas mulut Saldina.

Situasi semakin memanas, hingga akhirnya An memukul tubuh, dan tangan kanan korban. Beruntung, saudara perempuan korban tinggal bersebelahan mendengar kejadian tersebut.

“Untung ada ayuk saya, sehingga saya diselamatkan dan dibawa ke rumahnya. Setelah melihat suami saya pergi dari rumah, saya kesini meskipun hujan lebat,” cerita Salnita.

Kabag Ops Polres Rejang Lebong, Kompol Rudy. S menyatakan, korban sudah diambil keterangannya oleh penyidik. “Kasus tersebut sudah masuk dan akan kita dalami,” jelas Rudy. (vai)

Related

Perayaan HUT Rejang Lebong ke-143 Diakhiri Prosesi Adat Pancung Tebu

Kupas News, Rejang Lebong - Prosesi adat Pancung Tebu...

Hari Pertama Kerja, Gubernur Rohidin Berkantor di Rejang Lebong

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat memberikan arahan kepada pegawai...

Polisi Tangkap Pria 43 Tahun Kasus Percobaan Pemerkosaan

Kupas News, Rejang Lebong - Aparat kepolisian berhasil mengamankan...

Patroli Presisi Polres Rejang Lebong Sisir Kawasan Rawan Kiriminalitas

Kupas News, Rejang Lebong – Team Patroli Motor Presisi...

Pemkab Rejang Lebong Hibah Lahan untuk Pembangunan RS Bhayangkara

Kapolda Bengkulu Irjen Pol Agung saat melakukan penandatangan penyerahan...