Rabu, Juli 2, 2025

HUT Bhayangkara ke-79 Usung Tema Polri untuk Masyarakat

Bengkulu InteraktifPT. Interaktif Media Siber. All Rights Reserved.Bengkulu Interaktif 2016 - Bengkulu Interaktif.Contact InformationHead Office:Jalan Batanghari No. 15, Komp. PU Pracetak, Tanah Patah,...
BerandaDAERAHRejang LebongTiket Bis dan Travel Jurusan Sumsel Naik Rp 10 ribu

Tiket Bis dan Travel Jurusan Sumsel Naik Rp 10 ribu

Mudik ke sumsel

kupasbengkulu.com-  Jelang hari raya idul fitri harga tiket moda transportasi darat jurusan Sumatera Selatan, seperti tujuan Pendopo, Lubuk Linggau, Tebing Tinggi mengalami kenaikan.

Seperti yang diungkapkan oleh Z. Ledi salah satu karyawan perusahaan otobus (PO) jurusan Sumatera Selatan yang terletak di Pasar Panorama Kota Bengkulu kepada kupasbengkulu.com Kamis (24/07/2014).

“Harga tiket naik sepuluh ribu dari pertengahan puasa, kalau harga awal untuk jurusan Pendopo dari Rp 35 ribu sekarang jadi Rp 45 ribu,” katanya.

Dilanjutkannya, saat ini PO tempat ia bekerja memiliki lima bis dan lima travel. Untuk sementara belum terjadi lonjakan penumpang. Berdasarkan pengalaman pada tahun sebelumnya lonjakan penumpang akan terjadi pada H-3 dan H-2, yang memungkinkan mereka untuk menambah armada.

Sementara itu salah seorang penumpang, Rika, mengaku tidak keberatan dengan kenaikan harga tiket.

“Kalau naik Rp.10 ribu tidak masalah juga, karena aku pulang sendiri ke Linggau, tapi mungkin untuk orang yang pulang sekeluarga terasa kan kenaikannya” ungkapnya.

Kenaikan harga tiket ini memang sepertinya tidak mempengaruhi para pemudik, berdasarkan pantauan di loket pembelian tiket, meski ada yang sedikit kaget dengan kenaikan harga tiket namun tidak satupun dari mereka yang membatalkannya.(cr10)