Rabu, April 24, 2024

Tim Lintas Sektor “Tidur”, Pupuk Subsidi Tak Tepat Sasaran

Foto : Istimewa
Foto : Istimewa

kupasbengkulu.com – Lantaran tidak maksimalnya kinerja tim lintas sektor komisi pengawasan pupuk pertisida di Kabupaten Seluma mengakibatkan pupuk subsidi di daerah itu tidak tepat sasaran.

Hal itu diungkapkan Kepala Bidang Pertanian Dinas Pertanian dan ketahanan pangan Kabupaten Seluma Midi Hermanto kepada kupasbengkulu.com Rabu (16/9/2014).

“Tim lintas sektor tingkat kabupaten sudah dibentuk dari tahun 2012 lalu, namun kendalanya dipendanaan, sudah pernah ditanggulangi, namun tidak mampu jika terus menerus ditanggulangi, pada ahirnya petugasnya tidak dibentuk hasil temuan tidak ditindaklanjuti dan solusi belum ditemukan,”ungkap Midi.

Sementara untuk kedepannya, pemerintah kembali membentuk tim dan untuk pembiayaan sudah di ajukan ke APBD.

“Tahun ini Distan Seluma kembali membentuk tim lintas sektor,dalam hal ini melibatkan unsur Muspida Kabupaten Seluma dan juga akan meminta inisiatif petani jika ada permasalahan lansung diusulkan ke Distan Seluma,”demikian Midi.

Jika tim bekerja maksimal, kata dia, pupuk akan tepat sasaran, sehingga tidak ada lagi petani yang mengeluhkan kekurangan pupuk.(cr9)

Related

Rombongan Gubernur Rohidin Laksanakan Sholat Idhul Adha di Alun-alun Kota Tais

Kupas News, Seluma - Gubernur Rohidin Mersyah beserta istri...

PT. FBA Masih Beroperasi, Ibu-ibu di Seluma Kembali Melakukan Aksi

Kupas News, Seluma – Sudah tak terhitung berapa jumlah...

Pengedar Samcodin di Seluma Ditangkap Polisi

Kupas News, Seluma - Tim Unit Tipidter Sat Reskrim...

Polisi Beberkan Kronologi Kasus Kakak Bunuh Adik di Seluma

Kupas News, Seluma – Setelah sebelumnya Tim Gabungan Satreskrim...

Tak Terima Ditegur, Pemuda Semidang Alas Maras Aniaya Tetangga

Kupas News, Seluma - Satuan Unit Reskrim Polsek Semidang Alas...