Senin, Mei 20, 2024

1 Jam Parkir Sepeda Motor, Pengunjung RSUD-HD Manna Dikutip Rp 5000

 Parkir

KUPASBENGKULU.com, BENGKULU SELATAN – Petugas parkir Rumah Sakit Umum Daerah Hasanuddin Damrah (RSUD-HD) Kota Manna Bengkulu Selatan pungut biaya parkir per-jamnya Rp 5000. Hal ini dirasakan Arman (49) salah seorang warga Kelurahan Gunung Ayu Kecamatan Kota Manna.

Menurutnya pungutan tersebut tidak sesuai dengan tarif parkir yang sudah di tentukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Selatan yang tertuang pada Peraturan Daerah (Perda) yang ada.

“Paling lama sekitar satu jam saya besuk keluarga yang di rawat inap di RSUDHD tersebut,” kata Arman.

Lanjut Arman, yang merupakan Pns Dispertan BS ini, saat dirinya mau pulang, pada pintu keluar RSUD-HD tersebut sepeda motornya dihadang menggunakan tali oleh orang yang duduk dipost pintu keluar RSUD-HD Kota Manna. Lalu orang yang mengaku petugas parkir itu minta uang sebesar Rp 5000 kepadanya sebagai uang parkir.

“Padahal saat masuk areal RSUD tidak ada petugas parkir, apalagi mengatur dan mengarahkan kendaraan saya ketempat parkir, begitu juga karcis parkirnya pun tidak diberikan. Tiba-tiba waktu mau keluar dihentikan dan diminta uang parkir. Masa 1 jamnya sepeda motor ditarik Rp 5000. Besok akan saya laporkan kepada intansi terkait,” kata Arman dengan nada tinggi.(tom)

Related

Songsong Kepemimpinan Berintegritas Era Society 5.0, Sespimma Lemdiklat Polri Gelar Seminar Sekolah

Kupas News – Untuk meningkatkan kemampuan kepemimpinan yang berintegritas...

Ratusan Nakes di Kota Bengkulu Terima SK PPPK

Kupas News, Kota Bengkulu – Sebanyak 264 orang tenaga...

Polisi Tangkap Pembuat Video Mesum Pasangan LGBT di Lebong

Kupas News, Lebong – Polisi menangkap BP (19) warga...

Sidang Isbat Putuskan Hari Raya Idul Fitri 22 April 2023

Kupas News, Bengkulu – Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian...

Polisi Ingatkan Pengunjung Wisata Pantai Waspadai Cuaca Ekstrim

Kupas News, Bengkulu Selatan – Kendati tingginya gelombang laut...