Sabtu, April 27, 2024

Daihatsu Rocky Jadi Rekomendasi Mobil Kekinian, Yuk Simak Fiturnya!

Kupas News –Pabrikan Daihatsu kembali merilis mobil baru hasil kerjasama dengan Toyota, mobil tersebut adalah Daihatsu Rocky. Ini setelah Daihatsu merilis sejumlah mobil kembar yakni Agya dan Ayla.

Daihatsu Rocky pertama kali diperkenalkan di Jepang pada 2019 kemarin. Mobil bertipe A200 ini merupakan generasi kedua dari Daihatsu Rocky yang pernah dirilis pada tahun 1988. Kini di Indonesia, Daihatsu Rocky dikabarkan akan rilis pada tahun ini.

Mobil keluaran tahun 2019 ini cocok buat rekomendasi bagi yang ingin memiliki mobil SUV dengan harga terjangkau. Melihat tongkrongan, tak salah kalau anak muda sangat menyukai jenis ini. Meski terkesan sebagai mobil jadul (jaman dulu) karena bentuk kotaknya, namun sesungguhnya Daihatsu Rocky belakangan menjadi pilihan anak muda, apalagi warnanya sesuai dengan selera mereka yang kekinian.

Daihatsu Rocky sendiri memiliki nama lain di beberapa negara. Di Inggris, mobil satu ini lazim dikenal dengan nama Sportak. Sementara itu, orang-orang Eropa dan Australia mengenal Daihatsu Rocky dengan nama Daihatsu Feroza.

Spesifikasi Daihatsu Rocky

Daihatsu Rocky, Foto: Dok/Internet

Seperti mobil pada umumnya, Daihatsu Rocky juga memiliki sejumlah spesifikasi yang wajib diketahui. Mulai dari interior, eksterior, mesin, hingga fitur pendukungnya. Semua spesifikasi itu akan kami jelaskan pada sub judul satu ini.

Interior

Kita mulai dari interior terlebih dahulu. Dari segi ini, Rocky memiliki kabin yang luas, serta kapasitas penumpang yang mencapai 5 orang. Kabin yang luas itu dilengkapi dengan dashboard berwarna abu-abu, serta aksen aluminium pada bagian AC mobil. Kehadiran dashboard itu bikin interior Daihatsu Rocky terkesan begitu sporty.

Eksterior

Daihatsu Rocky, Foto: Dok/Internet

Kesan sporty juga bisa Sahabat temukan pada bagian eksteriornya. Hal itu bisa dilihat dari adanya grill besar yang dilengkapi dengan LED yang bentuknya agar runcing.

Eksterior Daihatsu Rocky juga dilengkapi dengan kap mesin dengan lekukan yang terkesan tegas dan gagas. Ada bumper yang dipasang tinggi, sehingga memperlihatkan kesan eksklusif. Di bagian belakang mobil, Sahabat bisa menemukan lampu belakang yang dilengkapi LED, serta pilar D yang menggantung.

Mesin

Dari segi mesin, Daihatsu Rocky memiliki mesin 996 cc dengan tiga silinder yang memiliki 12 katup. Mesin tersebut juga dilengkapi dengan intercooler turbo yang memiliki pendingin cairan.

Mesin tersebut bisa menghasilkan tenaga 98, 5 Hp/6.000 rpm, serta torsi sebesar 140 Nm/4.000 rpm. Dengan tenaga dan torsi sebesar, itu, Daihatsu Rocky bisa Sahabat membawa mobil ini dalam kecepatan tinggi. Sekalipun bobot mobilnya cukup berat.

Fitur

Design interior Daihatsu Rocky, Foto: Dok/Internet

Daihatsu Rocky juga dilengkapi berbagai macam fitur menarik. Mulai dari fitur hiburan hingga fitur keamanan. Dari segi hiburan, Daihatsu Rocky punya fitur In-Car Entertainment System sebagai fitur andalan.

Fitur tersebut memiliki 4 speaker, layar sentuh 9 inci, serta dan 2 unit tweeter. Fitur hiburan itu bisa diakses baik melalui bluetooth maupun kabel USB. Tak hanya menyajikan hiburan, fitur tersebut juga menyajikan fitur navigasi. Fitur hiburan tersebut bisa Sahabat dapatkan, jika Sahabat membeli Daihatsu Rocky versi Premium.

Untuk fitur keamanan, Daihatsu Rocky memiliki Daihatsu Smart Assist sebagai andalan. Fitur ini terbagi lagi menjadi berbagai macam fitur keamanan lainnya. Semisal Adaptive Cruise Control, Rear Cross Traffic Alert, dan Lane Keep Assist.

Kinerja semua fitur tersebut sangat tergantung pada kamera sensor ultrasonik yang ada di kaca dekat spion mobil. Kamera tersebut bisa mendeteksi kehadiran kendaraan lain atau objek lain yang bisa mengancam keselamatan mobil.

Selain fitur hiburan dan keamanan, Daihatsu Rocky juga dilengkapi fitur panel instrument berbasis LCD. Fitur satu ini bisa memberikan sejumlah informasi secara akurat. Mulai dari putaran mesin, kecepatan mobil, hingga berapa konsumsi bahan bakar yang telah dipakai oleh mobil.

Kelebihan Daihatsu Rocky

Ada sejumlah kelebihan yang dimiliki oleh Daihatsu Rocky. Hal itu menjadi keunggulan tersendiri bagi Daihatsu Rocky, terutama bila dibandingkan mobil lain yang sejenis. Kelebihan-kelebihan tersebut adalah:

Ruang Kabin yang Mewah dan Multifungsi

Bagian kabin Daihatsu Rocky, Foto: Dok/cintamobil.com

Selain sporty, ruang kabin pada Daihatsu Rocky juga memiliki banyak fungsi. Hal itu tak lepas dari adanya beberapa fitur penting di dalamnya. Semisal panel instrumen, setir multifungsi, serta sistem kontrol AC yang sudah tersistem secara otomatis.

Ruang kabin Daihatsu Rocky juga tergolong mewah. Kehadiran head unit yang ditanam di bagian tengah dasbor adalah hal yang membuat kabin Rocky begitu mewah.

Dua Varian Penggerak

Daihatsu Rocky telah tersedia dalam dua varian penggerak berbeda. 2WD dan 4WD adalah keduanya. Sahabat bisa memilih salah satu di antaranya yang sesuai keinginan. Masing-masing dari dua varian tersebut punya perbedaan harga sedikit jauh. Untuk soal itu, akan kami jelaskan pada sub judul terakhir artikel ini.

Irit Bahan Bakar

Bagi Sahabat yang mau mobil SUV hemat bahan bakar, Daihatsu Rocky adalah jawaban tepat. Berdasarkan mode pengujian terbaru, mobil satu ini hanya menghabiskan bahan bakar sekitar 18,6 km/liter hingga 23,4 km/liter. Selain karena mesinnya yang canggih, kehadiran teknologi pemakaian gigi split turut membantu pengiritan bahan bakarnya.

Harga Daihatsu Rocky

Walau belum resmi dirilis di Indonesia, Daihatsu Rocky terbaru diprediksi memiliki harga yang relatif terjangkau. Hal itu tentu menjadi kabar baik buat Sahabat yang mau mobil SUV dengan harga murah.

Paling rendah, harga Daihatsu Rocky dibanderol dengan harga Rp 200 juta. Adapun harga tertinggi Rocky sejauh ini adalah Rp316 juta. Harga-harga tersebut sangat tergantung dari varian Daihatsu Rocky itu sendiri.

Walau belum resmi dirilis, Daihatsu Rocky adalah salah satu mobil yang patut ditunggu. Pasalnya, mobil hasil kolaborasi Daihatsu dan Toyota ini memiliki spesifikasi dan kelebihan yang bikin dia menonjol. Harganya pun terjangkau untuk ukuran mobil SUV. Jadi, jangan ragu untuk memasukkan mobil ini sebagai daftar incaran kalian.

Sejarah Singkat Daihatsu Rocky

Daihatsu Rocky tipe lama, Foto: Dok/Internet

Sebenarnya Daihatsu Rocky sudah ada di Indonesia sejak tahun 1988. Namun, desain dan fiturnya berbeda jauh dengan Rocky yang bakal dirilis nanti.

Saat itu, Rocky memiliki mesin diesel bertipe DL41 dengan kapasitas 2.765cc. kemudian diganti dengan mesin bertipe DL42. Seperti mesin sebelumnya, mesin terbaru itu juga punya kapasitas cc yang sama. Namun yang menjadi pembeda adalah tenaganya yang mencapai 76 dk/245 Npm.

Tak hanya itu saja. Daihatsu Rocky saat itu juga mengalami pembaharuan di beberapa sektor. Salah satunya adalah penggunaan per keong pada bagian belakang mobil. Kehadiran per tersebut membuat Rocky saat itu menjadi mobil dengan bantingan yang cukup nyaman. Daihatsu Rocky versi lama resmi hilang dari pasar Indonesia pada tahun 1990-an.

Editor: Irfan Arief

Related

JM Rent Car Pilihan Tepat Hemat Budget, Aman dan Nyaman

Kupas News, Bengkulu – Jasa sewa mobil atau biasa...

Dikukuhkan Gubernur Rohidin, APRMB Siap Bangun Kemitraan dengan Pemerintah

Kupas News, Bengkulu - Keberadaan rental mobil di suatu...

Bank Bengkulu Alokasikan Dana KUR Tahun 2023 Sebesar Rp100 Miliar

Kupas News, Bengkulu – Dukung perekonomian dan program pengentasan...

Refleksi Setengah Abad Hipmi

Oleh: Dani Satria* Himpunan Pengusaha Muda (Hipmi) telah menginjak usia...

Pemprov Bengkulu dan BI Dorong Percepatan Sistem Transaksi Digital

Kupas News, Bengkulu – Digitalisasi sangat dibutuhkan guna mempermudah...