Senin, Mei 6, 2024

Dewan Kota Pagaralam Kunker ke Bengkulu Selatan

Kunker DPRD Kota Pagaralam
Kunker DPRD Kota Pagaralam

bengkulu selatan, kupasbengkulu.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bengkulu Selatan. Kamis (12/2) sekitar pukul 11.15.WIB kedatangan tamu 6 anggota dewan dan Sekretaris Dewan DPRD Pagaralam, masing-masing Ujang Sarul, Pandri, Yuliansyah, IFSI, Armasyah, Juliansi.

Sekretaris Dewan (Sekwan) Kota Pagaralam Yaitu Kusaimi Yatif, kepada wartawan menerangkan, bahwa Kunjungan ke DPRD Bengkulu Selatan ini dalam rangka kunjungan kerja (Kunker) biasa.

“Kita ingin melihat pembangunan, sistem kerja Sekretaris Dewan (Sekwan) serta mengenai sistem peraturan daerah (Perda) yang ada di Bengkulu Selatan. Mudah-mudahan dari kunjungan ini dapat bermanfaat dan menjadi suatu acuan bagi kami untuk di terapkan di Pagaralam nanti,” ujar Kusaimi.

Sementara itu Sekretaris Dewan (Sekwan) Bengkulu Selatan, Herman Sunarya, memberikan tanggapan positif dan senang hati atas kunjungan keenam anggota dewan beserta Sekwan dan beberapa orang stafnya yang mau bertandang ke Bengkulu Selatan.

“Saya menyambut positif kedatang mereka, ya mudah-mudahan juga hubungan kita dengan Kota Pagaralam semakin baik. Siapapun yang mau berkunjung, kita selalu terbuka. Apalagi kunjungan itu saling bertukar pikiran, termasuk langkah-langkah kemajuan suatu daerah kedepannya,” kata dia.(tom)

Related

Polisi Ingatkan Pengunjung Wisata Pantai Waspadai Cuaca Ekstrim

Kupas News, Bengkulu Selatan – Kendati tingginya gelombang laut...

Pembangunan Titik Nol Perbaikan Jalan Bengkulu Selatan Dimulai

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat meninjau pembangunan Titik Nol...

Bhabinkamtibmas Sambangi Pasar Kutau Pantau Ketersediaan Stok Sembako

Kupas News, Bengkulu Selatan - Kepolisian Resor Bengkulu Selatan melalui...

Polisi Amankan Terduga Pelaku Penyalahgunaan Narkotika di Bengkulu Selatan

Kupas News, Bengkulu Selatan – Polres Bengkulu Selatan selidiki...

Akibat Ngantuk, Pelajar di Kota Manna Tabrak Ambulance

Kupas News, Bengkulu Selatan – Diduga mengantuk saat mengendarai...