Selasa, Mei 14, 2024

Ini Tips Membersihkan Radiator

Kota Bengkulu, kupasbengkulu.com – Setiap pemilik mobil tentunya wajib untuk memperhatikan air radiator pada kendaraan. loh kok? pasalnya, radiator adalah sebuah sistem pendingin, yang menggunakan air dalam metode pengurangan suhu atau pendinginan.

Service Manager PT. Kangaroo Motor Mandiri Bengkulu, Misyanto, mengatakan, perawatan terhadap radiator mutlak diperlukan agar sistem pendingin ini mampu memberikan kinerja yang optimal untuk mendinginkan suhu mesin.

“Jika pecinta otomotif merasa mesin cepat panas dan pendinginan kurang maksimal tidak ada salahnya mencoba membersihkan radiator mobil,” katanya.

Berikut ini adalah tips atau cara membersihkan radiator dengan mudah. Cara membersihkan radiator yang pertama menggunakan pembersih keramik, langkah

1. Lepaskan radiator mobil menggunakan kunci pas.

2. Kuras air dengan cara membuka tutup radiator terlebih dahulu secara perlahan, kemudian buka lubang pembuangan air radiator.

3. Tutup kembali lubang pembuangan radiator atau bisa diikat dengan karet, setelah rapat.

4. Tuangkan cairan pembersih lantai tersebut, diamkan 15 sampai 30 menit.

5. Keluarkan cairan pembersih lantai yang telah bercampur dengan kotoran atau kerak tersebut, bilas dengan air 2-3 kali dan pastikan sampai bersih sisa-sisa pembersih lantai tersebut.

6. Keringkan, kemudian pasang kembali dan isi dengan air jernih kran pdam, sumur,dan yang lainnya.(kha)

Related

Bupati dan Camat Topos Apresiasi Layanan Kesehatan Korban Banjir Pasca Pemulihan

Bupati dan Camat Topos Apresiasi Layanan Kesehatan Korban Banjir...

Pemerintah Desa Sinar Jaya Sukses Bagikan BLT Tahap I

Pemerintah Desa Sinar Jaya Sukses Bagikan BLT Tahap I ...

Pemdes Kartapati Luncurkan Program Ketahanan Pangan Bagikan Bibit Ayam

Pemdes Kartapati Luncurkan Program Ketahanan Pangan Bagikan Bibit Ayam ...

Pemdes Pematang Balam Lakukan Pembukaan Jalan Akses Usaha Tani

Pemdes Pematang Balam Lakukan Pembukaan Jalan Akses Usaha Tani ...

Pemerintah Desa manjuto Jaya Salurkan BLT Dana Desa Tahap I

Pemerintah Desa manjuto Jaya Salurkan BLT Dana Desa Tahap...