Jumat, Maret 29, 2024

Pekan Depan, KPU Mulai Sortir “Susu” Pilpres

Logo-KPU[1]

kupasbengkulu.com – KPU Kabupaten Seluma menjadwalkan, mulai pekan depan ” SUSU ” (Surat Suara) Pilpres mulai disortir. Hal itu dilakukan Setelah pihaknya pada Jumat (20/6/2014) saat menerima logistik yang telah didistribusikan dari KPU provinsi.

Anggota KPU Seluma, Divisi teknis dan penyelenggaraan Pemilu, Sarjan Effendi SE, mengungkapkan, pasca kedatangan surat suara di KPU Seluma, pihaknya pada Sabtu (21/6/2014) menggelar Bimtek (Bimbingan Tehnis) terhadap puluhan petugas PPK se-kabupaten Seluma, terkait teknis pemungutan dan penghitungan,serta rekapitulasi suara, dan kemudian menggelar rapat pleno hasil.

“Ada 142.803 surat suara Pilpres yang kami terima. Nantinya akan kami sortir jika ada surat suara yang rusak” sampai Sarjan, kemarin.

Surat suara yang diterima KPU Seluma, masih terbungkus rapi bersegel didalam 38 box. Tak ubahnya pada proses penyortiran dan pelipatan surat suara pilleg lalu, KPU akan menggunakan tenaga upahan, untuk menyelesaikan penyortiran dan pelipatan surat suara nantinya.

“Sama seperti Pileg lalu, Pada Pelipatan dan penyortiran Susu (surat suara) pilpres juga akan memberdayakan sejumlah masyarakat, dengan cara upah kerja,” sampainya. (cr9)

Related

Rombongan Gubernur Rohidin Laksanakan Sholat Idhul Adha di Alun-alun Kota Tais

Kupas News, Seluma - Gubernur Rohidin Mersyah beserta istri...

PT. FBA Masih Beroperasi, Ibu-ibu di Seluma Kembali Melakukan Aksi

Kupas News, Seluma – Sudah tak terhitung berapa jumlah...

Pengedar Samcodin di Seluma Ditangkap Polisi

Kupas News, Seluma - Tim Unit Tipidter Sat Reskrim...

Polisi Beberkan Kronologi Kasus Kakak Bunuh Adik di Seluma

Kupas News, Seluma – Setelah sebelumnya Tim Gabungan Satreskrim...

Tak Terima Ditegur, Pemuda Semidang Alas Maras Aniaya Tetangga

Kupas News, Seluma - Satuan Unit Reskrim Polsek Semidang Alas...