Rabu, Mei 1, 2024

Soal Jalan di Kaur Amblas, Gubernur : Segera Koordinasi

Jalan amblas
Jalan penghubung Kaur – Ogan Komering Ulu amblas

 

Bengkulu, kupasbengkulu.com – Jalan penghubung Kabupaten Kaur, Provinsi Bengkulu, menuju Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan, tepatnya di kilometer 50 Desa Ulak Bandung, Kecamatan Muara Sahung amblas sepanjang 30 meter. Amblasnya jalan ini disebabkan bahu jalan tergerus aliran air sementara kondisi tanah tidak stabil. Akibatnya badan jalan terjun ke sisi jalan sedalam 15 meter dan mengakibatkan akses jalan terputus dan tidak bisa dilalui kendaraan.

(Baca: Jalan Perbatasan Bengkulu-Palembang Amblas)

Menanggapi hal tersebut, Gubernur Bengkulu, Ridwan Mukti, mengatakan dirinya telah memberikan instruksi kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Asisten II Pemprov Bengkulu, serta Kepala Biro Administrasi Pembangunan Daerah (Bangda), untuk segera melakukan koordinasi ke pemerintah daerah setempat guna penanggulangan jalan amblas.

“Soal akses jalan yang putus, saya sudah meretweet kepada Badan Penanggulangan Bencana, Asisten II, dan Karo Bangda agar mereka turun ke lapangan sekaligus berkoordinasi dengan pemerintah Kabupaten Kaur. Disampaikan tadi pagi bahwa akses sudah bisa dilalui,” ujar gubernur, Rabu (13/04/2016).

Gubernur juga berpesan kepada masyarakat apabila terjadi persoalan di tengah masyarakat yang membutuhkan respon cepat agar segera melaporkan melalui akun Twitter-nya @ridwanmukti1963.

“Kalau ada apa-apa lewat Twitter saja, langsung saya respon,” tandasnya.(val)

Related

ASKI Bengkulu Lepas 39 Karateka yang Akan Berlaga di Kejurnas

ASKI Bengkulu Lepas 39 Karateka yang Akan Berlaga di...

Progres Pembangunan IPA SPAM Regional Benteng Kobema Capai 50 Persen

Progres Pembangunan IPA SPAM Regional Benteng Kobema Capai 50...

Ini Daftar Peserta JPTP Lebong Lolos Seleksi Administrasi

Ini Daftar Peserta JPTP Lebong Lolos Seleksi Administrasi ...

PKB Sebut Teddy Rahman Kuda Hitam Pilkada Seluma

PKB Sebut Teddy Rahman Kuda Hitam Pilkada Seluma ...

Polres Mukomuko Gelar Nobar Laga Semi Final AFC U-23 Indonesia Versus Uzbekistan

Polres Mukomuko Gelar Nobar Laga Semi Final AFC U-23...