Minggu, April 28, 2024

Kepahiang Berkolaborasi Dengan Pemkot

DSC_0195
LEPAS : Bupati Kepahiang dan Wakil Walikota Bengkulu melepas bibit lele di atas lahan milik warga Kelurahan Lempuing, Rabu (8/1/2014).

kupasbengkulu.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepahiang yang sebelumnya telah memprogramkan pembibitan buah naga jenis ‘Super Red’ akan dikolaborasi dengan Program Satu Miliar Satu Kelurahan (Samisake) dalam pengembangan bibit lele Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu. Kolaborasi itu dengan nama Satu Miliar Satu Kelurahan Buah Naga dan Lele (Samisake Gale).

Terkait hal tersebut, Bupati Kapahiang, Drs. H. Bando Amin C. Kader, M.M berencana membuat Momerendum of Understanding (MoU) dengan Pemkot. Hal ini telah disampaikan ke Wakil Walikota Bengkulu, Ir. Patriana Sosialinda, Saat launching program tersebut di atas lahan milik Efendi Damri Kelurahan Lempuing Kota Bengkulu, Rabu (8/1/2014).

”Kita akan bekerjasama dengan Pemkot Bengkulu, makanya program penanaman Buah Naga Kepahiang dikolaborasikan dengan Samisake. Jadi, kalau dikolaborasikan menjadi Samisake Gale. Bahkan, kita akan membuat MoU terkait hal ini,” kata Bando, Rabu (8/1/2014).

Dalam sambutan, Wakil Walikota Bengkulu Ir. Patriana Sosialinda mengatakan, menyambut baik rencana tersebut. Ia mengatakan, dari Pemkot Bengkulu akan konsisten dalam mendukung program ini. Sehingga Kota Bengkulu mempunyai produk unggulan yang bisa menembus pasar nasional.

”Kita memilih lele dan buah naga karena produksinya tidak rumit dan pembiayaannya juga tidak mahal, namun hasil yang kita dapat luar biasa,” tutup Linda.(val)

Related

PKB Seluma Buka Pendaftaran Cakada 2024, Teddy dan Erwin Sudah Jalin Komunikasi

PKB Seluma Buka Pendaftaran Cakada 2024, Teddy dan Erwin...

Sempat Putus Total, Akses Jalur Lintas Lebong-Rejang Lebong Kembali Normal

Sempat Putus Total, Akses Jalur Lintas Lebong-Rejang Lebong Kembali...

Profesi Impian Anak Muda Asia Tenggara, Indonesia Paling Beda

Profesi Impian Anak Muda Asia Tenggara, Indonesia Paling Beda ...

3 Mahasiswa Muhammadiyah di Timnas U-23, Ada Kapten Rizky Ridho

3 Mahasiswa Muhammadiyah di Timnas U-23, Ada Kapten Rizky...

Belum Putuskan Wakil, Erwin Octavian Nyatakan Kembali Maju Bupati Seluma

Belum Putuskan Wakil, Erwin Octavian Nyatakan Kembali Maju Bupati...