Sabtu, April 27, 2024

H+2 Lebaran, Pengunjung Pantai Panjang Capai 20 Ribu Orang

20140729_153522
Sekitar 20 ribu pengunjung memadati Obyek Wisata Pantai Panjang, Selasa (29/7/2014)

kupasbengkulu.com – H+2 Lebaran, sekitar 20 ribu pengunjung memadati, kawasan obyek wisata Pantai Panjang Kota Bengkulu. Kondisi terlihat dengan banyaknya kendaraan yang memasuki kawasan obyek wisata tersebut. Mulai dari kendaraan roda dua maupun roda empat.

Tidak hanya itu, wisatawan yang berdatang tersebut bukan hanya berasal dari Kota Bengkulu. Namun, dari berbagai daerah di Provinsi Bengkulu. Bahkan, asal Provinsi Sumatera Barat dan Sematera Selatan.

Hal ini ditandai dengan plat Nomor Polisi (Nopol), banyak terparkir di tepi jalan Pantai Panjang, baik plat BG (Palembang,red) maupun plat BA (Sumatera Barat,red)

”Saya dari pagi tadi ke sini (Pantai Panjang,red), kendaraan yang melintas di jalan Pantai Panjang tidak pernah putus-putus. Sampai-sampai mau menyebrang jalan saja tidak bisa lagi saking padatnya kendaraan,” kata salah seorang pengunjung, Lia asal Kota Bengkulu, saat ditemui di Pantai Panjang, Selasa (27/7/2014).

Untuk memasuki Obyek wisata ini juga diberlakukan jalur satu arah, oleh Aparat Kepolisian setempat. Hal tersebut guna menghindari kemacetan. Untuk jalur masuk pengunjung mesti melalui jalan Pantai Panjang Ujung atau Pasir Putih.

Sebab, jalur tengah atau simpang POlsek Ratu Samban dan simpang Hotel Horizon di tutup oleh aparat kepolisian guna dijadikan jalur keluar untuk pengunjung.

Meskipun dibuat satu arah, arus lalulintas di obyek wisata andalan di Kota Bengkulu ini sesekali kemacetan tak dapat dihindari, tepatnya di atas jembatan kuala depan Bengcoolen Mall. Kondisi ini disebabkan pengunjung memarkirkan kendaraan hingga memakan bahu jalan.

Hingga berita ini diturunkkan gelombang kendaraan, baik sepeda motor maupun mobil terus berdatangan.(tea)

Related

Lawan Serius Petahana, Teddy Rahman Lengkapi Persyaratan Balon Bupati Seluma

Lawan Serius Petahana, Teddy Rahman Lengkapi Persyaratan Balon Bupati...

Indeks Demokrasi Indonesia di Bengkulu Tahun 2022 pada Angka 73,23

Indeks Demokrasi Indonesia di Bengkulu Tahun 2022 pada Angka...

Kunjungan Kapolres Mukomuko ke Polsek Penarik Pastikan Situasi Kamtibmas

Kunjungan Kapolres Mukomuko ke Polsek Penarik Pastikan Situasi Kamtibmas ...

Jaksa Usut Keterlibatan TAPD di Kasus Dugaan Penyelewengan Dana Stunting

Jaksa Usut Keterlibatan TAPD di Kasus Dugaan Penyelewengan Dana...

View Tower Lapangan Merdeka Bakal Dirobohkan

View Tower Lapangan Merdeka Bakal Dirobohkan ...