Senin, Mei 13, 2024

Masyarakat Mukomuko Urunan Bangun Sekolah Madrasah

kupasbengkulu.com – Gedung belajar Madrasah Tsanawiyah (MTs) Pondok Pesantren Raudhatunnajah Kabupaten Mukomuko yang dibangun atas dana swadaya masyarakat telah diresmikan, pada Sabtu (9/8/2014) oleh kepala dinas pendidikan kabupaten mukomuko, Maidi Hartono.

“Gedung belajar untuk siswa MTs ini dibangun dengan dana masyarakat Desa Bandar Jaya. Alhamdulillah, dana dan bahan material terkumpul, telah cukup membangun dua lokal ruang belajar untuk siswa MTs,” ujar Ipan Soparudin, ketua yayasan pondok pesantren Raudhatunnajah.

Bentuk sumbangan dari masyarakat berupa uang, tenaga, dan material seperti semen, pasir, batu bata, dan lain-lain. Perusahaan pabrik minyak min

Penggalangan dana dan pembangunan dilakukan awal pada Juli 2014. Pembangunan selesai pada tanggal 27 Juli 2014.

“Siswa sekarang sudah ada kelas I dan II, gedungnya dua lokal. Untuk lokal kelas tiga masih menjadi PR kita bersama, terutama masyarakat Bandar Jaya,” pungkas Ipan. (cr2)

Related

Pemuda Pancasila Mukomuko Datangi Kesbangpol Daftarkan Pengurus Baru

Adhika Kusuma Saputra, Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Mukomuko,...

Larangan Aktivitas TPA di PT. DDP Matikan BUMDes Unit Pengolahan Sampah

Kupas News, Mukomuko - Sejumlah warga di Ipuh menyatakan...

Kaum Dhuafa dan Anak Yatim di Mukomuko Terima Santunan dari Bupati Sapuan

Bupati Mukomuko Sapuan saat memberikan sambutan di hadapan puluhan...

Sinergitas Pemilu 2024, KPU Teken Kerjasama dengan Polres Mukomuko

Kupas News, Mukomuko – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten...

Bid Propam Sosialisasikan Pembinaan Etika Polri di Polres Mukomuko 

Kupas News, Mukomuko - Kasubbid Wabprof Bid Propam Polda...