Jumat, Maret 29, 2024

Empat Spesialis Pencuri Digulung, Satu Dihadiahi ‘Timah Panas’

plaku curi
Jajaran POlres Bengkulu Utara berhasil meringkus empat pelaku spesialis pencuri laptop.

kupasbengkulu.com – Kesigapan jajaran Reserse dan Kriminal (Reskrim) Mapolres Bengkulu Utara, kembali meringkus empat pelaku yang diduga spesialis pencurian laptop di SMKN II Arga Makmur Kabupaten Bengkulu Utara.

Keempat pelaku berinisial, Ba (20), Jo (20), Pi (17) dan Pu (18) warga Desa Lubuk Gedang Kecamatan Lais ini, ditangkap di dua lokasi yang berbeda. Untuk Pi dan Pu diciduk Tim Khusus (Timsus) Polres Bengkulu Utara di wilayah terminal Pasar Purwodadi Arga Makmur, sekitar pukul 23.04 WIB, Senin (6/10/2014).

Sementara Jo diringkus di rumahnya, pukul 02.02 WIB, Selasa (7/10/2014) sedangkan satu pelaku lagi yakni Ba terpaksa menerima timah panas anggota Timsus lantaran berusaha kabur.

Kini keempat pelaku sudah diamankan di sel tahanan Mapolres Bengkulu Utara, berikut Barang Bukti (BB) berupa 7 unit Laptop dan 3 unit CPU.

Kapolres Bengkulu Utara AKBP. A Tarmizi melalui Kasat Reskrim, Iptu. Eka Chandra didampingi Kanit Timsus, Ipda. Sandy Indrajati kepada kupasbengkulu.com membenarkan, aksi penangkapan terhadap keempat pelaku tersebut .

“Ini berkat kekompakan tim kita, untuk selanjutnya kita masih akan pengembangan, kita belum bisa menjelaskan berapa orang pelakunya dan BB serta TKP lain yang belum kita dapat,” tegas Sandy, saat jumpa pers di Aula Mapolres Bengkulu, Rabu (8/10/2014).(jon)

Related

Songsong Kepemimpinan Berintegritas Era Society 5.0, Sespimma Lemdiklat Polri Gelar Seminar Sekolah

Kupas News – Untuk meningkatkan kemampuan kepemimpinan yang berintegritas...

Bhabinkamtibmas Polsek Ketahun Gelar Sosialisasi Saber Pungli

Kupas News, Bengkulu Utara – Polres Bengkulu Utara melalui...

Ratusan Nakes di Kota Bengkulu Terima SK PPPK

Kupas News, Kota Bengkulu – Sebanyak 264 orang tenaga...

Polisi Tangkap Pembuat Video Mesum Pasangan LGBT di Lebong

Kupas News, Lebong – Polisi menangkap BP (19) warga...

Sidang Isbat Putuskan Hari Raya Idul Fitri 22 April 2023

Kupas News, Bengkulu – Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian...