Jumat, April 19, 2024

Ketum KONI Bengkulu Lantik Pengurus Mukomuko

Pelantikan KONI Mukomuko

kupasbengkulu.com, Olahraga – Pengurus Koni Mukomuko masa bakti 2015-2019 dilantik, Senin (25/01) pagi. Pelantikan dilakukan oleh Ketua Umum Koni Provinsi Bengkulu Yuan Rasugi di aula Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kabupaten Mukomuko.

Pengurus yang dilantik antara lain, Ketua Umum Amrozi SE, Mpd, Ketua Umum I Ampera, Ketua Umum II Alda Mardiansyah, Ketua Harian Armin Kelana, Sektetaris Fahrizal, Bendahara Fitri Sari Dewi. Prosesi pelantikan berjalan dengan cukup meriah, diisi dengan tarian tradisional sekapur sirih.

Amrozi dalam sambutanya berjanji akan meningkatkan prestasi seluruh cabang olahraga dan tidak akan fokus pada cabang olah raga andalan saja. “Kedepan kita tidak akan fokus dengan cabang olahraga andalan seperti sepak takraw, atletik, dan karate tetapi akan fokus kepada seluruh cabang olahraga,” ujarnya.

Amrozi mengatakan, tahun ini KONI mempunyai anggaran dari pemerintah Rp150 juta. Untuk meningkatkan prestasi cabang olah raga harus didukung dengan fasilitas sarana dan prasarana.

“KONI Kabupaten Mukomuko tahun ini mendapatkan anggaran dari pemerintah senilai Rp150 juta. Dengan anggaran yang bisa dikatakan minim kami akan tetap berjuang keras agar para atlet-atlet dapat mengangkat nama Bengkulu di kejurnas,” janjinya.

Sementara itu Yuan dalam sambutannya mengatakan, semoga dengan dilantiknya pengurus baru ini dapat memberikan udara baru bagi kemajuan seluruh cabang olah raga di Mukomuko.

“Dengan telah dilantiknya pengurus baru, merupakan langkah awal kebangkitan olah raga di Kabupaten Mukomuko,” ujarnya.

Belakangan ini prestasi olah raga mengalami penurunan, lanjut Yuan, karena masih kurangnya pembinaan terhadap atlet.

“Minimnya pembinaan membuat prestasi olahraga kita mengalami kemunduran, untuk itu, mari kita kerja keroyokan agar gairah olah raga khususnya di Bengkulu bangkit dan bisa meraih prestasi di kancah nasional. Saya akan selalu mengiringi langkah seluruh pengurus KONI demi kemajuan olahraga Bengkulu,” janjinya.(krn)

Related

Pemuda Pancasila Mukomuko Datangi Kesbangpol Daftarkan Pengurus Baru

Adhika Kusuma Saputra, Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Mukomuko,...

Ratusan Karateka di Bengkulu Ikuti Ujian Kenaikan Sabuk

Kupas News, Kota Bengkulu – Wujudkan karateka yang santun...

Bahas Persiapan Tour de Bencoolen 2024, Gubernur Rohidin Kunjungi Menpora RI

Kupas News, Jakarta – Gubernur Rohidin Mersyah bertemu Menteri...

U22 Indonesia Bawa Pulang Medali Emas Setelah Bekuk Thailand 5-2

Kupas News, Bengkulu – Timnas Indonesia sukses meraih mendali...

Larangan Aktivitas TPA di PT. DDP Matikan BUMDes Unit Pengolahan Sampah

Kupas News, Mukomuko - Sejumlah warga di Ipuh menyatakan...